URguide

10 Jenis Kucing yang Banyak Digemari untuk Dipelihara

Kintan Lestari, Jumat, 1 Oktober 2021 11.43 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
10 Jenis Kucing yang Banyak Digemari untuk Dipelihara
Image: Ilustrasi kucing (Freepik/8photo)

Jakarta - Ada banyak jenis kucing di dunia ini. Maka dari itu tak heran bila kucing adalah salah satu hewan yang banyak dipelihara.

Buat kamu yang mau mulai merawat kucing, tentunya masih bingung memilih jenis kucing apa. Lalu bagaimana perawatan mereka? Buat yang khawatir dengan masalah tersebut, kalian bisa tenang kok. 

Urbanasia akan kasih kamu rekomendasi jenis kucing yang mudah dirawat sebagai hewan peliharaan. Apa saja? Berikut 10 jenis kucing yang cocok dijadikan hewan peliharaan seperti dilansir dari berbagai sumber, Jumat (1/10/2021).

1. Kucing Kampung

Kucing satu ini pastinya sering kamu jumpai di lingkungan rumah kamu. Mereka tumbuh besar di luar sehingga lebih tahan banting dibanding kucing ras. Mereka juga umumnya tidak pilih-pilih makanan sehingga kamu yang ingin memeliharanya tidak perlu mengeluarkan banyak biaya.

2. Kucing Anggora

Kucing ras yang sering jadi hewan peliharaan adalah kucing anggora. Kucing ini punya sifat aktif sehingga mudah bergaul. Kucing anggora juga suka bermanja pada pemiliknya. Untuk merawatnya, karena kucing ini punya bulu yang lebat maka kamu harus rajin-rajin menyisir bulu mereka.

3. Kucing Ragdoll

Kucing ras asal Amerika Serikat ini punya sifat tenang, lembut, serta mudah bergaul dengan manusia. Kucing ragdoll juga suka mengikuti pemiliknya seperti anak anjing. Buat kamu yang ingin memelihara kucing ragdoll, kamu perlu sering menyikat bulunya sesering mungkin.

4. Kucing Persia

Kucing Persia sering sulit dibedakan dengan kucing anggora. Padahal kucing Persia dan Anggora punya perbedaan yang signifikan. Kucing Persia kepalanya bulat, sementara anggora segitiga. Lalu badan kucing Persia juga lebih gendut dibanding anggora. 

Untuk sifatnya, kucing Persia lebih tenang pembawaannya. Namun mereka juga suka berinteraksi dan senanh dibelai pemiliknya. Untuk merawat kucing Persia, kamu perlu rajin menyikat bulunya dan membersihkan air mata yang sering keluar.

5. Kucing Siam

Kalau kamu mencari kucing peliharaan yang perilakunya mirip anjing, kucing Siam adalah jawabannya. Kucing asal Thailand ini punya sifat kuat sehingga kalau mereka menginginkan sesuatu mereka harus mendapatkannya.

Kucing Siam juga aktif, lincah, dan cerdas. Mereka bisa akrab dengan hewan lainnya. Namun kucing ini rentan dengan infeksi cacing, jadi berikan mereka makanan yang bergizi. Kucing Siam bulunya pendek, tapi tetap ya kalau ingin memeliharanya kamu harus sering-sering menyikat bulu mereka.

6. Kucing Maine Coon

Kalau kamu ingin punya kucing yang kuat dan besar, maine coon solusinya. Kucing ras satu ini bobotnya bisa mencapai 15 kilogram. Mereka kuat dan bisa bertahan di cuaca ekstrem. Meski penampilannya gagah, kucing maine coon punya sifat penyayang dan lembut. Mereka juga setia pada pemiliknya.

7. Kucing Munchkin

Nah, kalau kamu cari kucing yang imut-imut, jawabannya tentu saja kucing Munchkin. Kucing ras ini punya bentuk tubuh mungil, bahkan saat dia sudah dewasa. Sangat menggemaskan bukan. Kucing ini pendiam dan manja sama pemiliknya.

8. Kucing British Shorthair

Rekomendasi kucing selanjutnya yang cocok dijadikan peliharaan adalah British Shorthair. Kucing satu ini sangat menyukai ketenangan, jadi mereka nggak akan rewel kalau kalian tinggal. 

Mereka juga dikenal karena kemampuan berburunya sehingga kucing British Shorthair sering disebut kucing yang mandiri. Jadi pemiliknya nggak perlu was-was kalau harus meninggalkan kucingnya.

9. Kucing American Shorthair

American Shorthair juga dikenal dengan kemampuan berburu mereka. Sifat mereka tenang dan ramah sehingga bisa disatukan dengan anak-anak dan anjing. Untuk perawatannya mudah karena kamu tidak perlu terlalu sering menyikat bulu mereka. 

Namun kucing ras satu ini sangat suka makan sehingga cenderung cepat gendut. Baiknya pantau terus mereka supaya tidak obesitas.

10. Kucing Somali

Rekomendasi kucing terakhir yang cocok untuk hewan peliharaan adalah Somali. Kucing ini penampilannya atletis dan berotot, namun mereka senang bermain dan punya rasa ingin tahu yang besar. Kucing ini juga suka ditemani orang. 

Itu dia 10 jenis kucing yang cocok kamu jadikan hewan peliharaan. Dari jenis-jenis di atas, mana nih favoritmu?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait