Beautydoozy

4 Beauty Vlogger Ini Bisa Jadi Teman Kamu saat Weekend

Izzah Putri Jurianto, Kamis, 18 Agustus 2022 14.17 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
4 Beauty Vlogger Ini Bisa Jadi Teman Kamu saat Weekend
Image: Ilustrasi K-Beauty. (Freepik/lifeforstock)

Jakarta - Aroma-aroma weekend sudah semakin dekat, nih. Udah tau mau ngapain aja weekend ini? Selain istirahat, berbagai aktivitas lainnya juga bisa kamu lakukan untuk bikin badan dan pikiran rileks, lho. Misalnya, kamu bisa bersantai di rumah sambil makan camilan dan nonton YouTube.

Kali ini, Urbanasia sudah merangkum 4 channel beauty vlogger, baik yang asalnya Indonesia maupun luar negeri. Siapa tau kan, kamu lagi pengen nuansa makeup yang baru atau sekedar cari rekomendasi skincare.

1. Suhay Salim

Beauty vlogger yang satu ini terkenal dengan gaya bicaranya yang lugas dan enak didengar. Ketika mereview suatu produk, Suhay Salim selalu berusaha untuk nggak bertele-tele. 

Nggak cuma itu, reviewnya pun jujur dan nggak dibuat-buat. Nggak heran kalau videonya selalu dinanti-nanti oleh para subscribers, ya.

Channel Suhay Salim sudah memiliki 1,54 subscriber dengan total ada 365 video yang sudah diunggah. Dijamin kalian bisa belajar banyak tentang skincare dengan channel ini. 

2. Abel Cantika

Siapa yang tidak kenal dengan Abel Cantika? Beauty vlogger asal Indonesia ini rajin membagikan tutorial makeup dengan para subscriber-nya. 

Selain itu, ia juga beberapa kali mengunggah video kesehariannya, baik bersama keluarga maupun ketika menghadiri event-event kecantikan. Cocok nih buat kamu yang sering kepo dengan kegiatan para beauty vlogger!

3. Sunny’s Channel

Sunny adalah salah satu beauty vlogger yang lahir di Korea Selatan, namun saat ini menetap di New York. Frekuensinya mengunggah video memang tidak cukup rutin, namun Sunny selalu berusaha menyajikan hal-hal baru dalam video terbarunya. 

Tenang saja, meski berbicara dengan bahasa Korea, kamu masih bisa paham isinya karena Sunny menyertakan subtitle bahasa Inggris. Ada 185 video yang mostly tentang makeup dan skincare dalam channel Sunny’s ini. 

4. Liah Yoo

Sebelum menjadi seorang content creator, Liah Yoo pernah bekerja di industri kecantikan. Jadi, informasi yang ia sampaikan kepada penontonnya tentu bisa dipercaya. 

Tak hanya aktif membagikan tips-tips seputar kecantikan dan gaya hidup, Liah Yoo berhasil merambah ke dunia bisnis dengan meluncurkan produk kecantikannya sendiri, yakni KraveBeauty.

Liah Yoo punya 1,23 juta subscribers dengan total ada 371 video yang sudah ia unggah dan siap menemani weekend kalian, Urbanreaders.

Wah, menarik banget ya rekomendasinya! Channel mana yang bakal kamu tonton di weekend ini, guys?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait