URstyle

5 Ragam Kuliner Sayur Khas Indonesia yang Wajib Dicoba!

Anisa Kurniasih, Jumat, 20 Mei 2022 17.20 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Ragam Kuliner Sayur Khas Indonesia yang Wajib Dicoba!
Image: Gado-gado khas Surabaya. (YouTube Simple Rudy TV)

Jakarta - Tak hanya dikenal dunia lewat kuliner olahan daging seperti rendang, Indonesia  juga memiliki beragam jenis pilihan makanan dari sayur-sayuran yang cukup populer di kalangan luas. 

Hidangan dari sayuran dengan berbagai olahan mentah hingga matang sering membuat banyak masyarakat hingga turis asing tertarik. Tak heran, makanan tersebut kerap dicari dan dirindukan.

Nah kira-kira apa aja ya? Berikut rekomendasi dari Kemenparekraf!

1. Gudeg

1611238357-Gudeg-Pecel.JPGSumber: Gudeg Pecel Bu Har. (Instagram @kokobuncit)

Jangan lewatkan makanan satu ini jika mengunjungi Yogyakarta. Terbuat dari nangka muda yang direbus dengan santan dan gula aren membuat cita rasa gudeg sangat memanjakan lidah. Ditambah dengan bumbu pelengkap berupa bawang merah, bawang putih, biji ketumbar, dan rempah lainnya menciptakan rasa yang otentik.

Selain dilengkapi dengan ayam dan juga telur, untuk para vegetarian bisa menggantinya dengan lauk tahu dan tempe bacem, atau sayur tempe krecek. Perpaduan nasi putih panas, gudeg, tahu, dan sayur tempe akan menghasilkan rasa pedas manis yang lezat di lidah.

2. Gado-gado

Inilah salad khas Indonesia yang dibuat dari berbagai macam sayuran rebus seperti kentang, kecambah, bayam, kacang panjang, kol, hingga kacang panjang yang kemudian disiram dengan saus kacang yang nikmat.

Sebagai pelengkap, gado-gado disajikan dengan potongan lontong agar terasa lebih mantap. Untuk rasa jangan ditanya, perpaduan sayur rebus dan lontong yang disiram saus kacang pedas manis akan menghasilkan rasa gurih nan lezat.

Agar terasa lebih nikmat, kita bisa menikmati gado-gado dengan kerupuk emping yang terbuat dari biji melinjo. Sehat, lezat, dan mengenyangkan. Tak heran jika gado-gado menjadi salah satu kuliner vegetarian khas Indonesia yang sangat populer.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait