URstyle

Anak Rizky Billar Operasi Hernia, Apa Penyebab dan Gejalanya?

Griska Laras, Selasa, 20 September 2022 10.17 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Anak Rizky Billar Operasi Hernia, Apa Penyebab dan Gejalanya?
Image: Ilustrasi Kram Perut (freepik: benzoix)

Jakarta – Anak pasangan selebriti Lesti Kejora dan Rizky Billar, Muhammad Leslar Al Fatih, akan menjalani operasi hernia. 

Kabar tersebut disampaikan Billar melalui Instagram, Senin (19/9/2022). Pemain film ‘Gas Kuy’ itu juga mengunggah foto sang anak yang sedang tidur dengan lengan di infus. 

“Mohon doanya agar operasi hernia Fatih dilancarkan,” tulisnya, Senin (19/9/2022).

Namun sayangnya, dia tidak menjelaskan lebih detail penyebab hernia yang dialami sang anak. Apa itu hernia dan apa saja gejalanya? 

Hernia adalah kondisi ketika organ dalam di tubuh lain menonjol melalui dinding otot atau jaringan yang melemah. Benjolan tersebut bersifat hilang timbul dan muncul di rongga perut dan selangkangan. 

Ada beberapa jenis hernia yang dibedakan sesuai lokasi munculnya. Berikut jenis - jenis hernia yang paling umum beserta gejalanya: 

1. Hernia Inguinalis 

Sebagian besar hernia inguinalis dialami laki - laki. Kondisi ini terjadi saat usus atau kandung kemih menonjol melalui dinding perut ke dalam kanalis inguinalis di selangkangan. Gejala hernia inguinalis sebagai berikut: 

– benjolan di selangkangan, yang hilang saat berbaring. 

– nyeri di pangkal paha. 

– selangkangan terasa berat dan panas. 

– bengkak dan nyeri di skrotum. 

2. Hernia Incisional 

Hernia Incisional terjadi ketika ada jaringan yang menonjol melalui bekas luka operasi di perut. Gejalanya mencakup: 

– sembelit 

– benjolan di dekat bekas sayatan operasi

– nyeri di sekitar benjolan

– takikardia atau jantung berdetak lebih cepat 

– mual dan muntah 

– demam. 

3. Hernia Femoralis

Jenis hernia ini banyak dialami perempuan yang memiliki berat berlebih atau obesitas atau ibu hamil. Kondisi tersebut terjadi karena ada tekanan berlebih dari dalam tubuh sehingga usus menonjol ke paha atas bagian dalam. Gejala hernia femoralis mencakup: 

– nyeri di selangkangan ketika berdiri, mengangkat benda berat, batuk, atau olahraga 

– sakit perut 

– mual dan muntah  

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait