3 Beauty Hacks Blotting Paper Selain Kurangi Minyak di Wajah

Jakarta - Bagi pemilik kulit berminyak, blotting paper atau kertas minyak bak penyelamat. Lembaran kertas ini bisa dengan cepat mengurangi minyak sehingga wajah nggak jadi kilang minyak.
Di pasaran juga tersedia berbagai macam blotting paper dengan harga yang bervariasi. Tinggal kamu pilih yang kamu suka.
Tapi Urbanreaders tahu nggak, blotting paper atau kertas minyak juga bisa membantu dalam hal lain loh? Hal apa ya kira-kira?
Biar nggak penasaran, berikut 3 beauty hacks yang bisa dilakukan dengan blotting paper.
1. Dry Shampoo Darurat
Sumber: Ilustrasi dry shampo. (Freepik/sergio_pulp)
Saat rambutmu berminyak tapi tiba-tiba ada pertemuan penting, dry shampoo jadi solusi yang cepat untuk mengatasi masalah rambutmu. Tapi bagaimana kalau saat itu nggak ada dry shampoo?
Pilihannya adalah blotting paper. Memang, lembaran kertas ini nggak akan bekerja sebaik dry shampoo asli. Tapi di situasi semacam itu, blotting paper bisa membantu menyerap minyak berlebih di rambutmu.
2. Makeup Setter
Sumber: Freepik
Blotting paper juga bisa digunakan untuk membuat riasan lebih awet loh. Caranya tinggal kamu tempelkan di wajah setelah selesai memakai krim seperti foundation, blush on cream, dan produk krim lainnya untuk menyerap sisa minyak dari produk tersebut.
Cara ini juga berlaku dengan lipstik. Dengan menempelkan kertas minyak setelah pakai lipstik, maka warna lipstik kamu akan bertahan lama dan memberi hasi akhir yang matte. Itu terjadi karena blotting paper akan menyerap minyak dan emolien dari lipstik, sehingga yang tersisa hanya pigmen saja di bibir.
Baca Juga: 6 Beauty Hacks dari Baby Oil
3. Pembersih Layar Ponsel
Sumber: Ilustrasi ponsel (Pixabay/markusspiske)
Nggak cuma buat kecantikan saja, blotting paper ternyata juga bisa berguna untuk membersihkan layar ponsel. Yap, salah satu penyebab bakteri penyebab jerawat di wajah datang dari layar ponsel.
Minyak di wajah menempel di ponsel, lalu tercampur kuman dan bakteri. Kemudian kembali lagi ke wajah saat menelepon. Jadi tak heran wajah kita tidak pernah bersih dari jerawat. Maka dari itu, ponsel harus kita bersihkan. Dan kamu bisa membersihkannya dengan menggunakan selembar kertas minyak.
Itu dia 3 beauty hacks yang bisa kamu lakukan dengan blotting paper, Guys. Kertas yang biasa hanya dipakai untuk mengurangi minyak di wajah saja, ternyata bisa digunakan untuk yang lainnya juga.