Berbagai Pilihan Jurusan Kuliah untuk IPS
.jpg)
Jakarta - Bagi calon mahasiswa yang ingin kuliah jurusan IPS, pastinya ada berbagai jurusan yang bisa kamu pilih. Jika kurang suka dengan mata pelajaran dalam bidang eksakta, biasanya lebih memilih jurusan IPS ataupun bahasa.
Bagi kamu siswa yang menempuh pendidikan jurusan IPS, kamu bisa memilih prospek jurusan yang bagus. Kini, tidak perlu khawatir lagi karena jurusan yang kamu inginkan akan Urbanasia bagian dari berbagai sumber, Selasa (28/9/2021).
Berikut merupakan 15 Jurusan kuliah untuk IPS:
1. Ilmu Komunikasi
Jurusan yang satu ini memiliki banyak peminat dalam setiap tahun, contohnya pada SBMPTN 2021 lalu peminat jurusan yang satu ini mencapai lebih dari 3000 calon mahasiswa. Ketika kamu ingin memilih jurusan ini, ada mata kuliah yang akan kamu pelajari, seperti jurnalistik, periklanan, marketing komunikasi, dan hubungan masyarakat.
2. Manajemen
Lalu, adapun jurusan manajemen dan bukan hanya dalam bidang ekonomi saja. Rupanya, ada jurusan manajemen yang lainnya, misalnya Manajemen Pemasaran, Manajemen Perbankan, Manajemen Pariwisata, Manajemen Perhotelan, bahkan Manajemen Pendidikan.
Baca Juga: Berbagai Pilihan Jurusan Kuliah untuk IPA
3. Hubungan Internasional
Jurusan Hubungan Internasional atau HI ini cocok untuk kamu yang menyukai isu-isu internasional. Dalam jurusan tersebut, akan membuat kamu lebih dalam mempelajari mengenai hal-hal itu dengan objektif.
4. Hukum/Ilmu Hukum
Bagi calon mahasiswa yang tertarik dengan profesi menjadi pengacara atau notaris, bahkan hakim, jurusan hukum cocok untuk kamu. Nantinya, kamu akan mempelajari mata kuliah, seperti, Hukum Perkawinan, Hukum Waris Adat, Hukum Perdata, dan lainnya.
5. Psikologi
Jurusan yang satu ini memiliki mata kuliah yang memiliki keterkaitan dengan pola perilaku manusia yang memiliki pengaruh bagi kesehatan mental orang tersebut. Misalnya, Psikologi Perkembangan Anak, Psikologi Kepribadian, Psikologi Klinis, dan lainnya.
6. Akuntansi
Jurusan akuntansi ini merupakan jurusan yang paling banyak diincar oleh anak IPS. Dalam jurusan ini, kamu akan mempelajari mengenai segala hal bentuk transaksi keuangan, laba, rugi, debet kredit, bisnis, perpajakan, dan mempelajari ranah ekonomi yang lainnya.
7. Kriminologi
Jurusan yang satu ini mempelajari mengenai seluruh aspek tentang kejahatan. Misalnya, kamu akan mempelajari
Kamu sudah pernah dengar jurusan Kriminologi? Kriminologi adalah ilmu yang mempelajari berbagai aspek tentang kejahatan. Contoh mata kuliah jurusan Kriminologi yang kamu akan pelajari, yaitu Sosiologi Perilaku Menyimpang dan Sistem Peradilan Pidana, Viktimologi, hingga Analisa Resiko Kejahatan.
8. Sosiologi
Jurusan sosiologi ini cocok untuk kamu siswa jurusan IPS. Ketika kamu memilih jurusan tersebut, akan mempelajari mata kuliah seperti, Sosiologi Gender, Sosiologi Kesehatan, Studi Urban dan Regional, dan lainnya yang berhubungan dengan Sosiologi.
9. Sastra/Pendidikan Bahasa
Bagi kamu siswa IPS bisa juga masuk jurusan sastra atau pendidikan bahasa. Misalnya, kamu bisa masuk Sastra Indonesia, Jawa, Inggris, Belanda, Arab, Jepang, Rusia, dan Prancis.
10. Ilmu Politik
Ketika kamu masuk jurusan ilmu politik, kamu akan mempelajari dinamika dunia politik yang ada di dalam dan juga luar negeri. Adapun harapannya agar setelah lulus kamu bisa mengaplikasikannya di panggung politik dan sekitarnya.
11. Ilmu Administrasi (Negara, Fiskal, Bisnis)
Bagi kamu yang memiliki minat untuk kuliah jurusan Ilmu Administrasi perlu memperhatikan perbedaan terkait bidang spesialisasi tersebut. Karena, terbagi menjadi beberapa, yaitu Ilmu Administrasi Negara, Bisnis, serta Fiskal.
12. Ilmu Kesejahteraan Sosial
Jurusan yang satu ini akan mempelajari ilmu untuk dapat meningkatkan kesejahteraan, bisa mulai untuk sendiri dan juga sekitarmu.
13. Ilmu Sejarah
Bagi kamu yang ingin masuk jurusan Ilmu Sejarah, kamu akan menemukan mata kuliah seperti, sejarah militer Indonesia, agraria, diplomasi Indonesia, dan lainnya. Kamu juga diharapkan bisa memiliki pemikiran yang kritis.
14. Arkeologi
Jurusan yang satu ini memiliki keterkaitan dengan artefak, fosil, bangunan bersejarah, dan segala yang peninggalan zaman dahulu kala.
15. Filsafat
Jurusan ini akan mendorong kamu agar berpikir kritis atas segala hal. Kamu juga akan terbiasa untuk melakukan analisis masalah yang sedang dihadapi melalui pertimbangan nilai objektivitas.
Nah, itu dia 15 jurusan kuliah untuk IPS. Semoga bermanfaat!