URnews

Bill Gates Pilih Pake Android Ketimbang iPhone

Afid Ahman, Senin, 1 Maret 2021 10.29 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bill Gates Pilih Pake Android Ketimbang iPhone
Image: Bill Gates serukan gerakan Working from Home guna menghindari penyebaram virus. (gatesnotes.com)

Jakarta - Bill Gates menambah daftar tokoh teknologj kenamaan yang join Clubhouse. Dan belum lama ini dia membuat sesi obrolan yang membahas banyak hal, termasuk ponsel yang dipakainya.

Ya seperti kamu tahu, aplikasi Clubhouse saat ini hanya tersedia di iOS. Untuk memastikan seorang pendengar coba menanyakan ponsel apa yang Gates gunakan.

Pendiri Microsoft pun menjawab kalau dirinya pengguna Android. Tapi kadang kala dia menggunakan iPhone untuk mengikui suatu trend, salah satunya Clubhouse.

Tapi Gates mengungkap alasan kenapa dia pilih Android sebagai daily driver ketimbang iPhone.

“Beberapa pabrikan Android melakukan pra-instal perangkat lunak Microsoft yang memudahkan saya. Mereka lebih fleksibel dalam menghubungkan perangkat lunak dengan sistem operasi. Jadi, begitulah akhirnya saya terbiasa," ujar pria berusia 65 tahun ini.

"Kamu tahu, banyak teman saya yang menggunakan iPhone, jadi tidak sepenuhnya murni," dia menambahkan.

Co-founder Clubhouse, Paul Davison, yang sempat nimbrung percakapan antara Gates dan Sorkin mengatakan bahwa saat ini Clubhouse versi Android menjadi prioritas teratas.

Selama sesi obrolan di Clubhouse, Gates mengaku memiliki hubungan yang tidak nyaman dengan Steve Jobs, namun menyebut mantan CEO Apple itu ‘unik’. 

Selain itu dia menjawab banyak pertanyaan termasuk tentang aktivitasnya di media sosial dan hobinya di tengah pandemi. 

Gates mengaku memiliki akun Twitter rahasia untuk sekedar main-main dan sering menghabiskan waktu dengan menonton serial televisi di Netflix.

"Begitu saya sadar empat jam sudah lewat. Kamu cuma duduk di sana dan episode selanjutnya langsung diputar," tutur bapak tiga anak ini.
 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait