URtainment

Channel YouTube Denny Sumargo Diretas, Akui Rugi Miliaran Rupiah

Shelly Lisdya, Selasa, 13 September 2022 14.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Channel YouTube Denny Sumargo Diretas, Akui Rugi Miliaran Rupiah
Image: Denny Sumargo. (Instagram)

Jakarta - Channel YouTube milik Denny Sumargo diretas oleh hacker. Mantan pebasket itu menyebut bahwa kejadian tersebut sudah terjadi sejak tiga hari lalu.

Kabar tersebut baru diketahui usai penonton setia YouTube 'Curhat Bang Denny Sumargo' kebingungan saat tak bisa menemukan kanal YouTube Densu di pencarian.

"Iya tiga hari lalu channel YouTube gue, yang 'Curhat Bang' itu kena hack. Awalnya itu anak-anak ngabarin kalau nggak bisa diakses ya YouTube-nya dan videonya jadi ganti semua," ungkap Denny Sumargo, dikutip dari YouTube Selebrita Pagi, Selasa (13/9/2022).

Denny Sumargo mengatakan, channel YouTube-nya berganti menjadi Tesla dan diunggah foto-foto Tesla. Denny Sumargo mengaku rugi miliaran rupiah akibat hal tersebut. Pasalnya, banyak produk yang seharusnya ada di channel YouTube-nya jadi tidak bisa tampil di sana.

Hanya saja Denny Sumargo hingga kini belum mengetahui secara pasti siapa pelaku yang telah meretas akun kanal YouTube-nya. Ia sempat menduga diserang hacker dari luar negeri, masalah tersebut pun kini belum ada kabar kelanjutannya lagi.

"Kalau dihitung rugi ya nyesek ya, miliaran soalnya ada beberapa produk yang sudah taro duitnya kan jadi karena masalah ini nggak bisa," ungkapnya lagi.

Kini, juri di ajang pencarian bakat ini pun harus bekerja lebih keras agar YouTube miliknya kembali lagi.

"Kalau untuk itu ya harus ekstra lagi ya. Harus ke pihak YouTube dan investigasi segala macam sih," pungkasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait