URguide

DIY Lilin Pengusir Serangga, Dijamin Lebih Aman!

Naura Aufani Zalfa, Selasa, 29 Maret 2022 11.53 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
DIY Lilin Pengusir Serangga, Dijamin Lebih Aman!
Image: DIY Lilin Pengusir Serangga (Pinterest)

Jakarta - Urbanreaders, apakah kamu sering merasa terganggu dengan kehadiran lalat saat sedang menikmati makan siang atau malam di luar ruangan?

Sebab lalat yang mengganggu, sering kali kamu tidak bisa menikmati hidangan bahkan harus pindah ke dalam ruangan, bukan?

Untuk itu, kamu membutuhkan sebuah pengusir serangga yang efektif dan ramah. 

Salah satu pengusir serangga yang bisa kamu buat sendiri adalah membuat sebuah lilin dari bahan herbal dan minyak esensial secara alami.

Lilin ini akan mengusir serangga dan memiliki bau harum tanpa bahan kimia jahat, loh. Pasti kamu tidak ingin suasana makan malam kamu dirusak oleh lalat, bukan?

Jadi, yuk, Urbanreaders hiasi suasana makan malam dengan menambahkan beberapa lilin yang cantik.

Sebelum mulai membuatnya, kamu harus perhatikan beberapa tanaman tertentu yang bisa kamu gunakan sesuai dengan serangga yang ingin kamu usir.

- Mint, Rosemary, lemon thyme: Mengusir nyamuk

- Daun salam: Mengusir lalat

- Lavender: Mengusir ngengat, kutu, nyamuk

- Basil: Mengusir lalat dan nyamuk

Langsung saja, berikut cara membuat lilin pengusir serangga. Ikuti langkah di bawah ini, ya!

Alat dan Bahan yang Diperlukan

1. Stoples

2. Minyak esensial 

3. Lilin terapung tanpa wewangian

4. Setangkai rosemary segar, basil, atau lavender (kamu dapat menggunakan ketiganya)

5. Lemon 

6. Air 

7. Pisau 

Cara Pembuatan

1. Mulailah dengan mengiris lemon. Untuk lemon, kamu dapat mencampur 2-3 iris di setiap stoples. Kamu juga bisa menyimpannya di stoples atau memisahkannya! 

2. Selanjutnya, tempatkan dua tangkai ramuan favorit kamu di stoples. Untuk mengusir lalat dan nyamuk, kamu dapat memasukkan rosemary dan basil.

3. Isi setiap stoples dengan air. Ingat, jangan diisi penuh, ya, cukup isi stoples dengan 3/4 air. Kamu juga harus meninggalkan ruang untuk lilin mengambang kamu.

4. Setelah itu, tambahkan minyak esensial sesuai yang kamu mau. Kamu bisa menggunakan minyak esensial aroma lavender atau serai. Ingat, gunakan satu jenis minyak esensial saja, ya, dan masukkan 4-5 tetes di dalamnya. Saat menggunakan minyak esensial, sedikit saja sudah cukup!

5. Aduk hingga tercampur ke dalam air.

6. Lanjut, tambahkan lebih banyak air sampai toples terisi penuh dan taruh lilin mengambang di atasnya.

7. Lilin pengusir serangga kamu sudah selesai!

Lilin jar ini akan bertahan sekitar beberapa hari, loh! 

Ketika rempah-rempah dan lemon mulai terlihat busuk, jangan lupa untuk menggantinya, ya, Urbanreaders!

Kerajinan dekorasi ini sempurna untuk pesta, piknik, atau makan malam bersama teman-teman! 

Yuk, praktikkan DIY ini di rumah kamu, Urbanreaders!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait