URedu

Monash University Indonesia Gelar Open Day 2024, Kenalkan Kurikulum Kelas Dunia

William Ciputra, Jumat, 5 Juli 2024 15.55 | Waktu baca 4 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Monash University Indonesia Gelar Open Day 2024, Kenalkan Kurikulum Kelas Dunia
Image: Gedung kampus Monash University. (Dok. Istimewa)

Jakarta - Akses dan kesempatan kerja yang semakin ketat menjadi tantangan tersendiri bagi angkatan kerja Indonesia, terutama para Generasi Z (Gen Z).

Berdasarkan Survei Angkatan Kerja Nasional bulan Agustus 2023, Gen Z menyumbang sekitar 19,4% angka pengangguran di Indonesia yang mencapai 7,2 juta jiwa. Hal itu sekaligus menempatkan Gen Z sebagai penyumbang pengangguran terbesar di Indonesia.

Salah satu faktor penyebabnya adalah pengetahuan dan keterampilan yang dipelajari di jenjang pendidikan tidak sesuai dengan kebutuhan pasar kerja. Hal itu membuat para lulusan sekolah dan perguruan tinggi untuk mendapat pekerjaan.

Dengan demikian, para angkatan kerja perlu membekali diri dengan skill dan ilmu akademis yang tepat dan relevan dengan kebutuhan industri. Pemilihan tempat menimba ilmu juga berperan penting dalam upskilling ini. 

Bagi lo yang masih bingung akan melanjutkan studi ke mana, Monash University Indonesia bisa menjadi pilihan tepat. Perguran tinggi yang masuk peringkat 37 dunia dalam QS World University Rangkings 2024 ini menawarkan kurikulum kelas dunia kepada para mahasiswanya. 

“Jaringan kampus global kami di Indonesia menawarkan kurikulum berkelas dunia yang memadukan pengajaran dan praktik intensif, serta kolaborasi dengan industri untuk menumbuhkan lingkungan dengan pemikiran kritis, problem-solving, dan keterampilan berkomunikasi,” kata President & Pro-Vice Chancellor Monash University Indonesia, Prof. Matthew Nicholson, dikutip Kamis (4/7/2024). 

Dalam rangka memperkenalkan bagaimana Monash University Indonesia memberikan pengajaran bagi peserta didiknya, kampus ini akan menggelar Open Day 2024 di Kampus Green Office Park 9, BSD City, Tangeran Selatan pada Sabtu, 6 Juli 2024. 

Melalui acara ini, lo bisa dapat gambaran tentang bagaimana Monash University Indonesia, membekali para mahasiswanya dengan skill dan profesionalitas untuk sukses membangun kesejahteraan yang sejalan dengan visi Indonesia Emas 2045.

Open Day 2024 berlangsung pada 6 Juli, mulai pukul 13.30 sampai 15.00 WIB. Selain kurikulum, lo akan diberi tahu tentang rangkaian program Magister di Monash University Indonesia. Program-program itu telah dirancang untuk menambah jumlah angkatan kerja muda berkualitas.

1720169578-Monash-University-Class.JPGKegiatan Belajar Mengajar di Monash University Indonesia (Dok. Istimewa)

Matthew menambahkan, Monash University Indonesia bukan sekadar perguruan tinggi semata. Lebih dari itu, kampus ini merupakan ekosistem inklusif yang mendorong jejaring dan pertumbuhan berkelanjutan pada semua civitasnya. 

Artinya, lo yang berkuliah di sini punya peluang membangun koneksi terdepan di industri seraya memperoleh wawasan berharga dari berbagai penelitian berdampak yang dilakukan bersama Monash University Indonesia. 

Monash University Indonesia juga berkomitmen memperluas jangkauan mahasiswa dalam berinteraksi dengan mentor, calon pemberi kerja, dan kolaborator di bidang pilihan masing-masing. 

Dengan begitu, lo bisa dapat pengalaman belajar menyeluruh yang nggak cuma bekal pengetahuan teoritis saja, melainkan juga keterampilan praktis dan koneksi yang dibutuhkan untuk berkembang di dunia kerja.

“Open Day kami menjadi kesempatan yang luar biasa bagi para calon mahasiswa pascasarjana untuk melihat lebih dekat seluruh program Magister yang kami tawarkan, sekaligus mendapat wawasan berharga dari barisan fakultas kami yang terhormat,” imbuh Matthew. 

Saat Open Day 2024 nanti, lo sebagai calon mahasiswa pascasarjana bisa bertemu dan berinteraksi langsung dengan para profesor, dosen, dan juga mahasiswa Monash University Indonesia, untuk mengetahui lebih lanjut tentang program-program Magister yang ditawarkan. 

Selain itu, lo juga bisa mencoba berbagai fasilitas canggih untuk meningkatkan pengalaman belajar, serta mempelajari lebih dalam tentang aspek penelitian dan pembelajaran yang spesifik lewat sesi Master course.

Bukan cuma itu, Open Day ini juga membuka kesempatan publik untuk tes kemahiran berbahasa Inggris lewat pendaftaran Monash English Placement Test (MEPT) secara gratis hanya untuk 30 pendaftar pertama.

Menarik kan? Sebagai informasi, Monash University Indonesia saat ini punya delapan program Pascasarjana yang bisa lo pilih, yaitu:

  • Master of Public Policy and Management (Magister Kebijakan dan Manajemen Publik)
  • Master of Business Innovation (Magister Inovasi Bisnis) 
  • Master of Data Science (Magister Data sains) 
  • Master of Cybersecurity (Magister Keamanan Siber) 
  • Master of Urban Design (Magister Desain Perkotaan)   
  • Master of Public Health (Magister Kesehatan Masyarakat) 
  • Master of Marketing & Digital Communications (Magister Pemasaran & Komunikasi Digital)
  • Master of Sustainability (Magister keberlanjutan)

Tunggu apa lagi, daftar sekarang juga buat ikut Open Day 2024 Monash University Indonesia dengan mengunjungi website monash.edu!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait