URtainment

Efek Tegur Kakek dengan Kasar, Wikipedia Baim Wong Sempat Diedit

Griska Laras, Selasa, 12 Oktober 2021 18.48 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Efek Tegur Kakek dengan Kasar, Wikipedia Baim Wong Sempat Diedit
Image: Baim Wong/Instagram@baimwong

Jakarta - Baim Wong lagi jadi sorotan publik setelah video dirinya menegur seorang kakek di depan umum viral di media sosial. Baim dikecam banyak pihak karena dinilai tidak sopan dan terlalu kasar.
 
Akibatnya, aktor 36 tahun ini mendapat banyak cibiran di kolom komentar media sosialnya. Netizen juga melakukan cyber bullying dengan mengedit profil Baim Wong di Wikipedia.

Dari pantauan Urbanasia Selasa (12/10/2021), Baim Wong ditulis sebagai sosok aktor dan YouTuber yang kerap melakukan branding dermawan dengan cara bagi-bagi uang.

Berikut profil Baim Wong dalam laman Wikipedia yang telah diubah netizen:

"Muhammad Ibrahim, atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Baim Wong (lahir 27 April 1981) adalah seorang aktor, YouTuber yang terkenal dengan bagi bagi sedekah terhadap orang kurang mampu biar branding nya bagus ya bosque. Gapapa sifat aslinya ketahuan asal di konten dermawan. Bagi-bagi sedekah kalau ada kamera, kalau ngga ada, jangan berharap goceng pun tak keluar dari kantong. Jangan memberi orang kaya kekenyangan di depan mata orang kelaparan" -Bob Marley-. Ia merupakan keturunan Tionghoa dan Sunda, Jawa Barat. Bagai pantun "Pergi ke pasar beli buku, iri bilang bosque" hehee nice".  

1634039113-Wikipedia-Baim-Wong.jpegSumber: Wikipedia Baim Wong diubah/Baim Wong

Namun, saat artikel ini ditayangkan, kini laman profil Baim Wong sudah kembali normal seperti sebelumnya.

Baca Juga: 3 Fakta Kakek Suhud yang Viral Usai Ditegur Baim Wong

Perundungan siber lewat editing profil Wikipedia ini bukan yang pertama kalinya terjadi, guys. Sebelumnya aktris Nia Ramadhani dan politisi Arteria Dahlan juga mengalami hal serupa.  

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait