URtainment

Diperankan Dian Sastro dan Putri Marino, Begini Jalan Cerita ‘Gadis Kretek'

Suci Nabila Azzahra, Kamis, 14 Juli 2022 12.37 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Diperankan Dian Sastro dan Putri Marino, Begini Jalan Cerita ‘Gadis Kretek'
Image: Putri Marino dan Dian Sastro 'Gadis Kretek' (Foto: Twitter WatchmenId)

Jakarta - Kabar baik bagi kamu pecinta novel Indonesia. Pasalnya, Baru-baru ini novel karya Ratih Kumala yang berjudul ‘Gadis Kretek’ (2012) viral di media sosial. Hal ini karena ‘Gadis Kretek’ akan diangkat menjadi serial yang tayang di Netflix.

Seiring dengan hebohnya kabar itu, ada foto Dian Sasto dan Putri Marino tengah membaca naskah berjudul Gadis Kretek berlabel Netflix yang bertebaran di media sosial, khususnya Twitter. 

Bahkan nama Putri Marino dan 'Gadis Kretek' sempat jadi trending Twitter pada Rabu (13/7/2022) kemarin. Yuk simak serba-serbi ‘Gadis Kretek’ mulai dari sinopsis, pemain hingga fakta uniknya berikut ini. 

Dikarenakan mengangkat dari novel berjudul serupa, sinopsis ‘Gadis Kretek’ bisa jadi memiliki alur cerita yang sama. Novel ‘Gadis Kretek’ sendiri menceritakan tentang Pak Soeraja, pemilik perusahaan rokok kretek Djagad Raja . 

Di tengah waktu menanti ajal, Soeraja memanggil perempuan yang bukan istrinya bernama Jeng Yah. Hal tersebut membuat sang ibu (istri Soeraja) terbakar api cemburu karena permintaan terakhir sang suami adalah untuk bertemu Jeng Yah. 

Tapi ketiga anak Soeraja yakni Lebas, Karim dan Tegar tetap mencari keberadaan Jeng Yah ke pelosok Jawa. Ketika dalam perjalanan mencari jejak Jeng Yah, ketiga anak Soeraja itu dibukakan informasi dan rahasia keluarga. 

Mereka juga bertemu buruh bathil (pelinting tua) yang menguak asal-usul Kretek Djagad Raya hingga menjadi kretek nomor 1 di Indonesia. Selain itu ketiganya pun mengetahui kisah cinta sang ayah dengan Jeng Yah. Terungkap bahwa Jeng Yah adalah pemilik Kretek Gadis, kretek lokal kota M yang terkenal pada zamannya.

Duduk di kursi sutradara yang akan mengarahkan serial ‘Gadis Kretek’ ini adalah Kamila Andini. Jadi bagaimana, apakah nantinya tertarik menonton serial ‘Gadis Kretek’ di Netflix?

Novel ‘Gadis Kretek' yang diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama merupakan salah satu karya Ratih Kumala yang masuk dalam sepuluh besar penerima penghargaan Kusala Sastra Khatulistiwa tahun 2012.

Selain itu ‘Gadis Kretek’ sendiri lebih banyak menggunakan narasi dibanding dialog dan mengangkat budaya Jawa khususnya mengenai pergerakan pabrik kretek di awal-awal berdirinya Indonesia. 

Bukan hanya mengangkat soal kehidupan keluarga penghasil kretek, serial ‘Gadis Kretek’ ini juga merupakan serial original pertama Indonesia yang diproduksi Netflix.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait