URtech

Facebook dan Instagram Ajak Pengguna Pakai Masker

Afid Ahman, Selasa, 7 Juli 2020 10.16 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Facebook dan Instagram Ajak Pengguna Pakai Masker
Image: Ilustrasi Facebook. (wccftech)

Jakarta - Facebook dan Instagram coba ikut andali dalam mengurangi penyebaran virus Corona di seluruh dunia. Upaya dilakukan dengan mengingatkan penggunanya untuk mengenakan masker.

Nantinya akan ada notifikasi muncul di bagian atas News Feed di Facebook dan di atas main feed di Instagram.

1594091748-Facebook.jpgSumber: Facebook

"Kenakan masker untuk mencegah penyebaran COVID-19. Saat di depan umum, tutup mulut dan hidung kamu dengan masker," tulis Facebook.

Begitu diklik, pengguna akan diarahkan ke situs COVID-19 Information Center, yang berafiliasi dengan Center for Disease Control and Prevention (CDC) di Amerika Serikat.

Sayangnya notifikasi pengingat tersebut baru terbatas di AS. Namun Facebook berencana akan menggulirkan ke negara lain dalam waktu dekat.

Pandemi COVID-19 di AS menjadi perhatian serius perusahaan besutan Mark Zuckerberg. Pasalnya jumlah pasien terus mengalami peningkatan.  

Hingga 7 Juli 2020, pukul 05.22 WIB, jumlah kasus positif COVID-19 di Negeri Paman Sam tembus 3 juta. Jumlah kematian 132.826 kematian dan 1.308.043 sembuh.

Jumlah kasus di AS menyumbang 25,84% terhadap kasus global yang jumlahnya 11,7 juta.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait