URtainment

Fans Minta Kim Seon Ho Kembali ke '2 Days 1 Night', Ini Kata Produser

Griska Laras, Selasa, 9 November 2021 20.05 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Fans Minta Kim Seon Ho Kembali ke '2 Days 1 Night', Ini Kata Produser
Image: Aktor Kim Seon Ho. (Instagram @seonho__kim)

Jakarta - Produser Utama '2 Days 1 Night', Lee Hwang Sun, angkat bicara soal petisi fans Kim Seon Ho yang meminta idolanya kembali ke variety show tersebut.

Sebelumnya para penggemar memprotes tim produksi karena mengedit adegan Kim Seon Ho di episode pertama '2 Days 1 Night' season 4 yang tayang 7 November lalu.

Mereka mengunggah petisi di pusat hak pemirsa KBS TV dan meminta agar sang aktor kembali bergabung dengan Yeon Jung Hoon, Kim Jong Min, dan Moon Se Yoon.

Menanggapi hal ini, Lee Hwang Sun menjelaskan bahwa hengkangnya bintang drama 'START UP' itu merupakan keputusan kedua pihak.

"Pertama kami ingin mengucapkan terima kasih kepada pemirsa yang menyukai '2 Days 1 Night' dan telah berbagi pendapat berharga mereka dengan kami. Pada 20 Oktober, KBS mengumumkan bhawa Kim Seon Ho bukan bagian dari acara lagi. Kami ingin mengklarifikasi bahwa kedua belah pihak mengdakan proses negosiasi satu sama lain setelah membuat pengumuman itu," kata perwakilan tim produksi seperti dilansir Soompi, Selasa (9/11/2021).

Staf produksi juga menyesal karena tidak bisa lagi menunjukkan chemistry antara Seon Ho dan lima cast '2 Days 1 Night' lainnya yang telah berbagi suka maupun duka selama dua tahun terakhir.

"Kami minta maaf karena tidak bisa menampilkan chemistry antar keenam anggota. Tapi kami akan terus melakukan yang terbaik untuk menunjukkan siaran yang baik kepada pemirsa di masa depan. Sekali lagi kami berterima kasih atas pendapat Anda yang berharga," lanjutnya.  

Kim Seon Ho secara resmi meninggalkan acara tersebut setelah skandal aborsi paksa yang dituduhkan mantan pacarnya. Melalui komunitas sosial Pann, dia mengungkap semua perilaku buruk sang aktor selama mereka berkencan.

Kim Seon Ho mengakui tuduhan itu dan merilis permintaan maaf.  Akibatnya, dia didepak dari sejumlah iklan, termasuk film Sad Tropics dan Date at 2 O'clock.

Tak lama setelah itu, Dispatch merilis kronologi kencan antara Kim Seon Ho dan sang pacar. Dari laporan itu, diketahui bahwa prosedur aborsi dilakukan atas kesepakatan bersama, bukan paksaan dari Kim Seon Ho seperti yang dituduhkan oleh mantan pacarnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait