URsport

Galak di Luar Anfield, Liverpool Hajar Wolverhampton

Rezki Maulana, Selasa, 16 Maret 2021 21.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Galak di Luar Anfield, Liverpool Hajar Wolverhampton
Image: Liverpool malah lebih mantap di kandang lawan. (twitter @LFC)

Wolverhampton - Liverpool sepertinya masih harus menjauh dulu dari Anfield kali ya. Sebab, The Reds justru lebih galak saat tampil di markas lawan, Wolverhampton jadi korban terbarunya.

Liverpool selaku juara bertahan Liga Inggris tampil buruk sekali musim ini, terutama setelah pergantian tahun. Sempat berada di puncak klasemen, Liverpool melorot sekali karena cuma tiga kali menang sejak pergantian tahun di Liga Inggris.

Bahkan dari enam pertandingan kandang terakhirnya, mereka selalu kalah dan belum pernah menang sepanjang 2021.

Tiga kemenangan itu semuanya diraih di markas Tottenham Hotspur, West Ham United, dan Sheffield United.

Maka itu Liverpool coba melanjutkan tren positif itu saat melawat ke Molineux Stadium, Selasa (16/3/2021) dini hari WIB, menghadapi Wolverhampton. Menurunkan trio Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Diogo jota, Liverpool menekan sejak menit awal.

Meski demikian, Liverpool malah kesulitan membuat peluang bersih sepanjang babak pertama. Barulah gol bisa tercipta pada menit kedua injury time babak pertama.

Diawali serangan balik cepat, bola berada di kaki Mohamed Salah lalu dioper ke Mane di dekat kotak penalti. Melihat Jota dalam posisi lebih bebas, bola diberikan kepada rekannya itu dan dituntaskan dengan sepakan ke tiang dekat.

Liverpool memimpin 1-0 dan mampu mempertahankannya di babak kedua, meski beberapa kali Wolverhampton coba membalas.

Hingga akhir pertandingan, Liverpool tetap menang dan memperbaiki posisinya ke urutan keenam klasemen dengan 46 poin dari 29 laga, selisih lima angka dari Chelsea di posisi keempat.

Peluang Liverpool finis empat besar tetap terbuka karena mereka justru tampil lebih garang saat tandang. Sedari awal tahun, Liverpool meraih 13 poin dari tujuh pertandingan tandang, rinciannya empat kemenangan, satu seri, dan dua kalah.

Sementara di Anfield, Liverpool cuma mendapat dua poin dari delapan pertandingan terakhirnya! Sungguh kontras bukan? Nah, mungkin saja Liverpool masih harus jauh-jauh dulu dari Anfield dalam waktu dekat ini.

Apalagi dua kemenangan di babak 16 besar Liga Champions kontra RB Leipzig juga didapat di Puskas Arena, Budapest, Hongaria.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait