URtrending

Gara-gara Pesepeda, Plat AA Trending di Twitter

Kintan Lestari, Jumat, 28 Mei 2021 12.58 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Gara-gara Pesepeda, Plat AA Trending di Twitter
Image: Potret viral pengendara motor dengan Plat AA mengacungkan jari tengah pada rombongan pesepeda di belakangnya. (Instagram @goshow.cc)

Jakarta - Media sosial (medsos) sejak pagi tadi diramaikan dengan Plat AA. Penyebabnya ternyata karena sebuah foto.

Jadi, di medsos beredar foto yang memperlihatkan seorang pengendara motor dengan Plat AA tengah mengacungkan jari tengah pada rombongan pesepeda di belakangnya.

Potret tersebut diunggah oleh akun Twitter @samartemaram kemarin (27/5/2021) dan jadi viral.

"Berani beraninya ama pejuang antipolyusi ibukota" tulis akun Twitter tersebut.

Melihat foto viral tersebut, netizen pun mengeluarkan berbagai reaksi. Dari pantauan Urbanasia, netizen cenderung pro pada pengendara motor.

Pasalnya, mereka menilai belakangan ini pesepeda, terutama yang rombongan, bersikap arogan dengan berkendara di tengah jalan dan bukan di sebelah kiri jalan yang memang jalur khusus sepeda.

"Apa2 kalo udh bergerombol/konvoi dalam jumlah besar emang suka jadi gak asik. Gak sepeda, gak motor, gak mobil. Berasa jalan punya moyangnya," komentar seorang netizen.

"Itu jalannya lebar padahal. Bisalah bikin barisan rapih di sebelah kiri. Bisa beli sepeda & perlengkapannya yg mahal masa iya nggak bisa rapih. Jual sepedanya, belajar gerak jalan aja di koramil," komentar netizen lain.

"ya jgn mentang2 sepedanya mahal terus make jalan seenak udel juga sihSmiling face with open mouth and cold sweat giliran kesenggol marah2nya udah kayak apaan tau karna sepedanya rusak sm barang yg lbh murah drpd sepedanya, padahal yg gak mematuhi aturan berkendara juga ya kadang doi juga," cuit netizen lainnya.

Menanggapi viralnya foto pengendara motor plat AA yang mengacungkan jari tengah pada pesepeda, akun Instagram @goshow.cc memberikan klarifikasi.

Cyclist arrogance or..? (Arogansi pengendara sepeda atau..)

"Last Wednesday we colabs with @jkt_cc for one of it's member birthday ride..Since this photo is now viral, an explanation shall be needed to clear things up. Yes, we rode in the right lane to pass the traffic down at Dukuh Atas.. This is caused by a buss crossing over to underpass of Dukuh Atas..," bunyi klarifikasi akun Instagram @goshow.cc.

(Rabu lalu kami kolaborasi dengan @jkt_cc untuk bersepeda karena ulang tahun salah satu membernya..Karena foto ini sekarang viral, sebuah penjelasan dibutuhkan untuk menjernihkan semuanya. Ya, kami berkendara di jalur kanan untuk melewati lalu lintas di Dukuh Atas.. Itu terjadi karena ada bus yang pindah ke underpass Dukuh Atas..)

"After we thought all was cleared, we wanted to move back to the left, but out of nowher the motorcyle gentlemen came up..And finally the only viral photo floating in all wag...giving 1 side assumption..Let's @sharetheroad," lanjut akun tersebut.

(Setelah kami pikir semuanya beres, kami ingin pindah lagi ke jalur kiri, tapi entah darimana pengendara motor muncul..Dan akhirnya hanya foto viral yang menyebar...memberi satu sisi asumsi..)

Hingga berita ini ditulis, foto yang diunggah akun Twitter @samartemaram sudah mendapat 4.000 retweets dan 11 ribu like. Plat AA juga masih jadi trending di Twitter.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by GoShow.CC (@goshow.cc)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait