URnews

Good News! Indonesia Bebas dari Zona Merah COVID-19

Nivita Saldyni, Rabu, 22 September 2021 14.13 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Good News! Indonesia Bebas dari Zona Merah COVID-19
Image: Rambu 'Wajib Pakai Masker' di sudut Kota Surabaya, Jawa Timur. (Ilustrasi/Antara)

Jakarta - Situasi COVID-19 di Indonesia mulai membaik. Bahkan per 19 September 2021, data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 menunjukkan bahwa Indonesia terbebas dari zona merah.

Berdasarkan peta zonasi risiko yang dilansir dari data Satgas Penanganan COVID-19 per 19 September 2021 yang dirilis hari ini (22/9/2021) sudah tak terlihat lagi ada wilayah dengan tingkat penularan virus Corona yang tinggi atau berada di zona merah. Data itu mencatat bahwa saat ini ada 31 kabupaten/kota zona oranye, 481 kota/kabupaten zona kuning, dan dua kabupaten/kota zona hijau.

1632294508-peta-zonasi-corona.JPGPeta risiko sebaran zonasi COVID-19 di Indonesia per 19 September 2021. (covid19.go.id)

Jika dibandingkan dengan data minggu lalu, hal ini menunjukkan kemajuan. Sebab sebelumnya ada Kota Banda Aceh yang tersisa di zona merah, jumlah zona oranye juga menurun dari 89 wilayah menjadi 31 wilayah.

Sementara itu zona kuning meningkat dari 423 wilayah menjadi 481 wilayah minggu ini, termasuk di dalamnya seluruh kabupaten dan kota administrasi di DKI Jakarta. Sedangkan di zona hijau ada dua wilayah yaitu Kabupaten Pegunungan Arfak di Papua Barat dan Kabupaten Intan Jaya di Papua.

Untuk Urbanreaders ketahui, peta zonasi risiko ini dihitung berdasarkan indikator-indikator kesehatan masyarakat dengan menggunakan skoring dan pembobotan. Adapun indikator yang digunakan di antaranya indikator epidemiologi, surveilans kesehatan masyarakat, dan pelayanan kesehatan.

Setiap indikator diberikan skoring dan pembobotan lalu dijumlahkan. Hasilnya dikategorisasi menjadi empat zona risiko yaitu zona risiko tinggi atau merah dengan skor 0-1.80, zona risiko sedang atau oranye dengan skor 1.81-2.40, zona risiko rendah atau kuning dengan skor 2.41 -3.0, zona tidak ada kasus atau hijau yang ditunjukkan dengan tidak ada penambahan kasus baru dalam 4 minggu terakhir & angka kesembuhan ≥95%.

Selain empat zona itu sendiri, pemerintah menambahkan satu zona lagi, yaitu zona tidak terdampak yang dinilai berdasarkan tidak adanya kasus COVID-19 positif.

Sementara itu hingga saat ini secara kumulatif, Satgas COVID-19 mencatat telah ada 4.195.958 orang yang terkonfirmasi positif COVID-19. Dari jumlah itu, 4.002.706 di antaranya dinyatakan pulih, 52.447 orang masih menjalani perawatan di rumah sakit dan isolasi mandiri, sementara 140.805 lainnya meninggal dunia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait