Mengenal Sifat Baik dan Buruk Orang yang Lahir di Bulan April

Jakarta - Zodiak dan waktu lahir, konon turut membentuk watak dan karaktermu, guys. Hal ini membuat orang yang lahir di bulan sama, tak jarang memang memiliki beberapa kesamaan sifat.
Namun, setiap orang memiliki sifat baik dan buruk. Tak ada seorang pun yang sempurna. Dengan mengenal kepribadianmu lebih dalam, kamu bisa memaksimalkan sifat baikmu dan menekan sifat burukmu.
Yuk, kenali hal-hal positif dan negatif dari kelahiran bulan April yang dirangkum dari Boldsky berikut ini.
1. Rasa Ingin Tahu yang Besar
Sumber: Ilustrasi sifat orang yang lahir di bulan April (Freepik)
Salah satu sifat baik yang menonjol dari kelahiran bulan April adalah memiliki rasa ingin tahu yang besar. Mereka tekun dan nggak gampang menyerah dalam mempelajari banyak hal. Sifat inilah yang membantu mereka mencapai kesuksesan.
2. Suka Berpetualang
Sumber: Ilustrasi traveling di tengah pandemi (Freepik/Freepik)
Kehidupan yang monoton bakal bikin mereka mudah bosan. Karena itu, mereka tidak takut untuk mengambil risiko demi mencari pengalaman baru. Selain itu, sifat ini membuat mereka selalu aktif dan kreatif dalam mencari cara agar hidupnya terus berwarna.
3. Mandiri
Sumber: Ilustrasi mandiri. (Freepik)
Orang yang lahir di bulan April tidak suka menggantungkan hidupnya pada orang lain, termasuk orang tua atau keluarganya sendiri. Saat sudah dewasa, mereka lebih suka mengatur hidupnya dan bertanggung jawab pada urusan pribadinya. Mereka akan bekerja keras demi mendapatkan penghasilan yang bisa menopang hidupnya sendiri.
Baca Juga: Hadapi New Normal dengan 4 Sifat Adaptif Ini
4. Berjiwa Pemimpin
Sumber: Ilustrasi karyawan baru. (Freepik)
Kelahiran bulan April, kerap mendominasi orang lain. Hal ini karena mereka memiliki jiwa kepemimpinan yang sangat tinggi. Mereka juga dikenal sebagai orang yang ambisius dan suka memerintah demi mencapai tujuannya. Para April born ini juga punya kepercayaan diri yang tinggi.
5. Pemberani
Sumber: Ilustrasi fokus pekerjaan. (Freepik)
Selain memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi dan ambisius, orang yang lahir di bulan April juga berkarakter pemberani. Mereka tidak pernah merasa takut kepada siapapun dan menghadapi tantangan dengan tangan terbuka. Namun, karakter pemberani ini sering dianggap sebagai sikap yang agresif dan kasar buat orang di sekitarnya.
6. Gampang Marah
Sumber: Ilustrasi mudah marah (Freepik)
Seringkali para April born ini mudah tersulut emosinya, meski karena hal sepele. Karena energi dan semangatnya yang tinggi, mereka mudah marah jika situasi berjalan tak seperti yang dimauinya. Tak jarang, mereka bisa mengeluarkan kata-kata pedas bahkan menyimpan dendam pada orang yang tak disukainya.
7. Suka Mengatur
Sumber: Ilustrasi suka mengatur (Freepik)
Karakter pemberani dan pemimpin yang dimiliki mereka yang lahir di bulan April, seringkali terlihat sebagai sikap suka mengatur. Mereka suka memegang kendali dan meminta orang bekerja sesuai dengan yang diharapkannya. Namun sayangnya, cara mereka mengatur orang lain kadang terkesan arogan dan sombong.
Baca Juga: 5 Zodiak yang Paling Ribet Jadi Pacar
8. Mudah Terlibat Konflik
Sumber: Ilustrasi berkonflik (Freepik)
Semangat dan antusiasme mereka utamanya dalam berkarier, seringkali jadi mengesampingkan hal-hal lain seperti teman dan keluarga. Sifat mereka yang sulit menyeimbangkan karier dan kehidupan pribadi inilah yang bikin mereka sering terlibat konflik hingga kehilangan teman.