Israel Tawarkan Dosis Keempat Vaksin COVID-19 untuk Orang Dewasa

Jakarta - Seorang panel penasehat pemerintah Israel tengah merekomendasikan untuk menawarkan dosis vaksin COVID-19 keempat untuk seluruh orang dewasa.
Melansir thestraitstimes, Selasa (25/1), terdapat syarat untuk memenuhi hal tersebut, setidaknya sudah lima bulan berlalu sejak mereka menerima vaksin ketiga.
Tidak hanya itu, syarat lainnya adalah sembuh dari penyakit. Hal itu diungkapkan oleh Kementerian Kesehatan Israel, pada Selasa (25/1/2022).
Implementasi tindakan tersebut secara signifikan akan memperluas kelayakan yang sekarang terbatas pada usia diatas 60-an serta kelompok berisiko tinggi lainnya harus mendapat persetujuan dari direktur jenderal kementerian.
Baca Juga: Panduan Vaksin Booster COVID-19 Menurut BPOM
Meskipun demikian, hingga kini masih belum pasti kapan kemungkinan pemberian vaksin dosis keempat dapat dilakukan.
Sementara itu, pernyataan kementerian tersebut mengatakan rekomendasi itu dibuat mengingat temuan, bahwa mereka yang menerima suntikan keempat tiga sampai lima kali lebih terlindungi dari penyakit serius dan dua kali lebih terlindungi dari infeksi, daripada dengan yang divaksinasi tiga kali.