URnews

Jokowi: Mungkin Sebentar Lagi Pandemi COVID-19 Berakhir

Putri Rahma, Senin, 3 Oktober 2022 11.04 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jokowi: Mungkin Sebentar Lagi Pandemi COVID-19 Berakhir
Image: Presiden RI Jokowi. (Dok. BPMI Setpres/Rusman)

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa pandemi COVID-19 kemungkinan akan berakhir dalam waktu dekat.

"Pandemi memang sudah mereda. Mungkin sebentar lagi juga akan kita nyatakan pandemi sudah berakhir," ujar Presiden Jokowi dalam Peluncuran Gerakan Kemitraan Inklusif untuk UMKM Naik Kelas di Jakarta, pada Senin (3/10/2022).

Presiden menekankan pandemi ini belum sepenuhnya berakhir. Hal tersebut disebabkan karena situasi ekonomi di dunia tidak berada dalam kondisi yang baik.

Selain itu, Jokowi menyampaikan bahwa ketidakpastian ekonomi saat ini sangat tinggi sehingga menyebabkan seluruh negara termasuk negara maju berada dalam posisi yang sulit.

"Yang kita lihat dunia, pemulihan ekonomi pasca pandemi memang belum kembali normal, tetapi justru semakin tidak baik," jelasnya.

Menurutnya, situasi sulit pasca pandemi ini akibat dari instabilitas geopolitik setelah terjadinya perang di Ukraina berbagai dinamika ekonomi global yang terjadi menyebabkan timbulnya ancaman krisis pangan, krisis energi, dan krisis finansial.

Meskipun begitu, Jokowi mengatakan bahwa Indonesia masih memiliki perekonomian yang baik. Hal tersebut ditandai dengan realisasi pertumbuhan ekonomi di kristal II 2022 sebesar 5,44 persen (year on year/yoy).

Jokowi berharap pihaknya bisa saling kompak dan bersinergi untuk menghadapi situasi sulit pasca pandemi tersebut.

"Kita harus memiliki perasaan yang sama karena yang kita hadapi adalah tantangan yang tak mudah," ujar Jokowi.

Menurut data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) jumlah kasus terkonfirmasi virus COVID-19 di Indonesia sebanyak 6.434.585 juta kasus dengan total pasien sembuh sebanyak 6.259.019 juta dan 158.132 meninggal dunia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait