URtainment

Kaitkan Musik dengan Hukum Fisika, Ardhito Pramono Jadi Trending Topic

Eronika Dwi, Kamis, 10 September 2020 10.50 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kaitkan Musik dengan Hukum Fisika, Ardhito Pramono Jadi Trending Topic
Image: Ardhito Pramono. (Instagram/Ardhito Pramono)

Jakarta - Musisi Ardhito Pramono kembali jadi perbincangan hangat media sosial Twitter. Bahkan hingga membuat namanya masuk ke dalam daftar trending topic, Kamis (10/9/2020).

Semua berawal saat pelantun 'Fine Today' ini membuat cuitan soal penerapan kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Dalam cuitannya, Ardhito mengeluh akan nasib musisi yang sudah mulai dapat jadwal main di cafe atau tempat hiburan, namun akan kembali dilarang karena penerapan PSBB Total.

"Gue sedih lihat temen-temen musisi yang sudah mulai dapat jadwal main di cafe/tempat hiburan. Tapi sekarang dijatohin lagi," tulis Ardhito, Rabu (9/9/2020) malam.

Nah, yang unik hingga menarik perhatian banyak netizen, cuitan Ardhito itu juga mengaitkan perihal musik dengan ilmu fisika.

"Apa salah musisi? Padahal seni pertunjukkan secara fisika adalah timbal balik," lanjutnya.

1599709617-cuitan-Ardhito-Pramono.jpegSumber: Cuitan Ardhito Pramono. (Tangkapan Layar Twitter Ardhito Pramono)

Meski begitu, beberapa netizen juga menilai cuitan Ardhito 'egois' karena hanya melihat dari sisi musisi. Padahal, banyak profesi lain yang juga terdampak pandemi COVID-19 ini.

"Ardhito abis minum ciu rambutan segalon kali tuh pas ngetweet musik disejajarin ma fisika?," komentar seorang netizen.

"Isaac newton abis liat tweet ardhito langsung ganti nama jd isaac tangis," komentar netizen lainnya.

"Ardhito Pramono cocok nih jadi pejabat. Twit dia yg nunjukin kepedulian sama musisi yg suka main di cafe feelnya sama kaya pejabat yang sok relate dan ngerti kehidupan masyarakat kelas bawah padahal mah hidupnya dia nyaman-nyaman aja," serang komentar lainnya.

Beberapa rekan sesama publik figure pun juga ikut mengomentari cuitan Ardhito, seperti Reza Arap dan Ardit Erwandha.

"Man what the fuck," tulis Reza Arap.

"Twitternya Ardhito dibajak Kale," tulis Ardit Erwandha.

Lalu, Ardhito kembali menulis cuitan serupa dengan menyelipkan permohonan maaf karena pernyataannya menuai kontroversi.

"Sorry teman teman saya kurang sensitive. Namun ternyata, nggak ada yang salah.. cuma ternyata Mars lagi mundur, jadi menyebabkan retrograde. #astrologic #mindblown," tulis Ardhito.

Sayang, saat berita ini ditulis, seluruh cuitan tersebut telah dihapus pemeran Kale dalam film 'Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini' itu.  

Sebagai informasi, Anies Baswedan menerapkan kembali PSBB sebagai langkah rem darurat terkait penanggulangan pandemi virus corona (COVID-19).

Hal tersebut karena melihat jumlah kasus positif COVID-19 di Jakarta mencatatkan rekor penambahan tertinggi dalam beberapa hari terakhir.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait