URnews

Khofifah Resmikan RS Lapangan Ijen Boulevard, Mulai Beroperasi Besok

Shelly Lisdya, Rabu, 16 Desember 2020 17.17 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Khofifah Resmikan RS Lapangan Ijen Boulevard, Mulai Beroperasi Besok
Image: Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa saat meninjau Rumah Sakit (RS) Lapangan Idjen Boulevard Malang, Jawa Timur. (Istimewa)

Malang - Rumah Sakit (RS) Lapangan Ijen Boulevard Malang, Jawa Timur bagi pasien COVID-19 resmi beroperasi besok, Kamis (17/12/2020).

Hal ini diungkapkan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa saat meresmikan RS Lapangan Ijen Boulevard yang terletak di Politeknik Kesehatan Malang (Polkesma), Rabu (16/12/2020).

"RS Lapangan sudah siap, dapat beroperasi. SDM, fasilitas sudah siap semua, dan dapat beroperasi besok. Siap menerima pasien," katanya.

RS Lapangan ini, nantinya akan menangani pasien COVID-19 dengan gejala ringan hingga sedang. 

Selain itu, pasien pun diawasi selama 24 jam oleh petugas medis dan fasilitas 94 CCTV yang tersebar. Apabila ada kondisi darurat, maka pasien dapat dibawa ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.

"Untuk pasien dengan gejala berat bisa langsung dirujuk ke RSSA Malang. Untuk itu penting juga membangun koneksitas dengan rumah sakit induk," bebernya.

Sebelumnya, dikatakan Khofifah, RS Lapangan diwacanakan akan dibangun, namun kasus COVID-19 di Malang Raya sempat melandai. Hingga akhirnya beberapa waktu lalu, kasus naik terutama pada klaster perkantoran. Bahkan, rumah sakit rujukan pun penuh.

"Dulu sudah disiapkan, karena melandai jadi dihentikan. Sekarang meningkat jadi kami operasikan kembali," ungkapnya.

"Kemudian yang perlu diingat, ada best practice RS Lapangan, saya mohon segera dicopy di sini, kemudian hal-hal yang harus dibenahi, silakan dibenahi, sambil sesegera mungkin bisa memberikan percepatan layanan pasien COVID-19," tandasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait