URamadan

Legendaris dan Populer, Ini 5 Tempat Berburu Takjil di Jakarta!

Rasya Azzahra, Sabtu, 2 April 2022 13.00 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Legendaris dan Populer, Ini 5 Tempat Berburu Takjil di Jakarta!
Image: Ilustrasi takjil sop buah (Instagram/resepsegarmanis)

Jakarta – Berbuka puasa di bulan Ramadan tidak lengkap rasanya jika tanpa takjil. Takjil merupakan jenis kudapan yang dimakan setelah berbuka puasa, biasanya berupa makanan manis seperti sop buah, es campur, biji salak, kolak pisang, dan lainnya.

Nah, ternyata di Jakarta banyak tersebar para penjual takjil legendaris dan populer sehingga ramai dikunjungi oleh masyarakat loh. Kira-kira dimana aja ya tempatnya? Simak penjelasannya di bawah ini, Urbanreaders!

1. Pasar Bendungan Hilir (Benhil)

1648782066-Pasar-Benhil-(Antara).jpegSumber: Berburu takjil di Pasar Benhil (Antara)

Tempat untuk mencari takjil yang bisa kamu kunjungi adalah Pasar Bendungan Hilir atau Benhil. Pasar ini merupakan salah satu lokasi yang selalu ramai saat bulan Ramadan tiba. Banyak orang berburu beragam jenis takjil di sini loh, karena tempatnya yang berada di kawasan perkantoran dan jalan protokol Jakarta.

Kamu bisa menemukan beragam jajanan takjil, seperti aneka gorengan, kue jajanan pasar, bubur sumsum, kolak, biji salak, aneka es, hingga makanan berat. Enggak usah khawatir soal harga, karena harga-harga yang ditawarkan di kawasan ini cukup terjangkau kok.

Alamat: Jl. Bendungan Hilir Raya Kel.Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.

2. Pasar Santa

1648782073--(Antara).jpegSumber: Berburu takjil di Pasar Santa (Antara)

Lokasi selanjutnya adalah Pasar Santa. Kawasan Pasar Santa berada di daerah Kebayoran Baru ini menjadi salah satu tempat favorit banyak orang untuk memburu takjil loh. Kamu bisa menemukan berbagi takjil di sini, mulai dari sop buah, kolak pisang dan ubi, biji salak, gorengan, hingga makanan berat seperti bakso.

Kamu enggak usah khawatir soal harga karena beragam makanan dan minuman yang dijual di sini terjangkau, itulah salah satu alasan mengapa banyak orang datang untuk membeli takjil di Pasar Santa. Para penjual takjil di Pasar Santa buka sejak pukul 15.00 WIB.

Alamat: Pasar Santa Modern, Lantai Dasar AKS, Jl. Cipaku I No.121, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Pusat.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait