URsport

Liga Italia : Inter Milan Telan Kekalahan 1-2 dari AC Milan

Naura Aufani Zalfa, Minggu, 6 Februari 2022 10.02 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Liga Italia : Inter Milan Telan Kekalahan 1-2 dari AC Milan
Image: Kiper Inter Milan Samir Handanovic gagal menahan bola dari pemain AC Milan Olivier Giroud (Foto: Reuters Daniele Mascolo)

Jakarta - Inter Milan tumbang melawan AC Milan di lanjutan Liga Italia 2021/2022. AC Milan berhasil memasukkan 2 gol melalui Olivier Giroud dan membuat I Rossoneri comeback 2-1 dari Inter Milan, Minggu (6/2/2022).

Pada menit 10 Inter Milan berhasil mencetak gol lebih dulu. Selama 60 menit, Inter Milan tetap unggul, dan di menit 75 AC Milan berhasil membuahkan hasil lewat serangan balik. Serangan Giroud melalui sepakan Brahim Diaz, berhasil mengecoh Inter Milan dan menghasilkan gol 1-1.

Tiga menit setelahnya, Giroud kembali menghadirkan petaka bagi Inter. Terusan Umpan dari Davide Calabria berhasil membuat eks pemain Arsenal itu membobolkan gawang di menit 78 dan membuat AC Milan berbalik unggul. 

Duel klub satu kota ini adalah penentu papan atas Serie A. Sebelum laga ini dilangsungkan, Inter unggul 4 poin atas Milan yang bergantian menempati peringkat kedua dan ketiga.

Dalam pertandingan ini, terdapat 11 susunan pemain inti Inter Milan, yaitu Samir Handanovic, Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni, Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic; Lautaro Martinez, Edin Dzeko

Dengan jumlah yang sama, berikut susunan pemain  AC Milan, Mike Miagnan, Davide Calabria, Pierre Kalulu Kyatengwa, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez, Sandro Tonali, Ismael Bennacer, Alexis Saelemaekers, Franck Kessie, Rafael Leao, Olivier Giroud

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait