URsport

Man United Memang Suka PHP Lawan, Tottenham Korban Terbarunya

Rezki Maulana, Senin, 12 April 2021 21.21 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Man United Memang Suka PHP Lawan, Tottenham Korban Terbarunya
Image: Man United hobi PHP lawan-lawannya. Sumber: twitter @premierleague

London - Manchester United memang suka memberikan harapan palsu untuk lawan. Tottenham Hotspur yang sempat unggul duluan, malah takluk 1-3 dari Setan Merah. Top!

MU butuh kemenangan untuk setidaknya menjaga peluang juara, setelah kekalahan mengejutkan Manchester City dari Leeds United di Etihad stadium sehari sebelumya. MU melawat ke Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (11/4/2021) malam WIB.

MU dalam misi balas dendam karena Tottenham membantai mereka dengan skor 6-1 di Old Trafford Oktober lalu. MU menurunkan Edinson Cavani, Bruno Fernandes, dan Marcus Rashford.

Sementara, Tottenham masih mengandalkan Harry Kane dan Son-Heung-min. Kedua tim sama-sama bermain menyerang sejak menit awal dan beberap kali membuat peluang.

MU sempat mencetak gol lewat Cavani pada menit ke-33 usai meneruskan umpan Paul Pogba. Tapi VAR menganulir gol itu karena sebelum Pogba mendapatkan bola, Scott McTominay lebih dulu melanggar Son.

Son kemudian membawa Tottenham unggul pada menit ke-40. Lucas Moura mendapat umpan lambung dari Kane dan dalam posisi bagus untuk mencetak gol, tapi memilih mengoper kepada Son yang bebas mengirimkannya ke gawang Dean Henderson.

Setelah tertinggal 0-1, MU menaikkan intensitas serangan di babak kedua. Pada menit ke-57, MU menyamakan skor setelah Fred dengan cepat menyambar bola rebound hasil sepakan Cavani yang ditepis Hugo Lloris.

MU kemudian berbalik unggul pada menit ke-79 ketika Cavani menanduk bola hasil umpan lambung Mason Grennwood yang mendapat sodoran dari Bruno Fernandes.

Tim tamu menegaskan kemenangannya jadi 3-1 di menit keenam injury time babak kedua. Greenwood menggocek Joe Rodon dan menaklukkan Lloris lewat sepakan jarak dekat.

Bagi MU, ini adalah laga tandang ke-23 tanpa terkalahkan di Premier League, hanya kalah dari rekor 27 laga Arsenal sedari April 2003 hingga September 2004. MU meraih 15 kemenangan dan delapan hasil imbang.

MU jadi tim dengan poin terbanyak dari posisi tertinggal, 96, mengalahkan 88 poin milik Tottenham. Bahkan musim ini, MU meraih 28 poin ketika tertinggal duluan, cuma kalah dari rekor 34 poin Newcastle United pada 2001/2002 dan 29 poin MU pada 2012/2013.

MU kukuh di peringkat kedua Klasemen Liga Inggris sementara dengan 63 poin dari 31 laga, memangkas jarak dengan City jadi 11 poin dengan satu laga simpanan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait