Man United Perpanjang Status Pinjaman Odion Ighalo Sampai Januari 2021

Manchester - Kabar baik untuk Manchester United terkait Odion Ighalo. Penyerang asal Nigeria itu berhasil diperpanjang masa peminjamannya sampai Januari 2021.
Ighalo dipinjam Manchester United Januari lalu menyusul krisis striker di klub itu. Meski cuma jadi striker darurat, Ighalo tampil luar biasa dan mampu menjawab ekspektasi publik.
Baca Juga: Man United On Fire, Ighalo dan Bruno Fernandes Moncer
Ighalo berperan dalam kebangkitan MU belakangan ini, tak terkalahkan dari 11 pertandingan terakhir sebelum Premier League ditangguhkan pertengahan Maret lalu. Ighalo bikin empat gol dan dua assist dari delapan penampilannya.
Masalah pun sempat ditemui MU ketika masa peminjaman Ighalo akan berakhir 31 Mei lalu, sementara liga belum kelar. Meski Marcus Rashford sudah pulih, kehadiran Ighalo masih dibutuhkan karena tiga ajang dimainkan oleh MU saat ini, yakni Premier League, Piala FA, dan Liga Europa.
Di satu sisi, Shanghai Shenhua sebagai klub pemilik menginginkan Ighalo kembali karena mereka juga membutuhkannya untuk Liga Super China. Setelah terjadi tarik-ulur, MU dan Shanghai Shenhua mencapai kesepakatan juga, Senin (1/6/2020).
Ighalo diizinkan untuk terus bermain bagi MU dengan status pinjaman hingga 31 Januari 2021. Alhasil, MU kini bisa fokus untuk menyongsong kompetisi yang akan dimulai 20 Juni nanti.
"Manchester United telah mencapai kesepakatan dengan Shanghai Greenland Shenhua untuk memperpanjang peminjaman untuk Odion Ighalo," ujar pernyataan resmi MU.
"Konfirmasi hari ini adalah dorongan moral untuk bos United Ole Gunnar Solskjaer karena dia sedang melanjutkan untuk mempersiapkan skuadnya untuk kembali melanjutkan sepakbola kompetitif."