URtech

Mau Belanja Kebutuhan Pokok saat PSBB? Cobain Aplikasi Ini, Guys!

Anisa Kurniasih, Kamis, 24 September 2020 12.56 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mau Belanja Kebutuhan Pokok saat PSBB? Cobain Aplikasi Ini, Guys!
Image: David S. Gunawan, Founder & CEO Eden Farm (Eden Farm)

Jakarta – Masa pandemi COVID-19 yang masih terus berlangsung di bulan ketujuh ini membuat pemerintah daerah setempat kembali menerapkan kebijakan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar).

Kegiatan kerumunan di tempat ramai kembali dibatasi. Transaksi digital pun kini menjadi andalan bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari termasuk belanja kebutuhan sehari-hari.

Eden Farm yang hadir sebagai penyedia sayur, buah, telur serta kebutuhan pokok untuk bisnis kuliner dan pasar tradisional di tahun ini merilis Aplikasi Eden Farm (android) serta layanan order via WhatsApp otomatis.

Cara ini memungkinkan warga masyarakat yang menjadi pelanggan untuk melihat katalog produk beserta harga dan melakukan pesanan secara mandiri, guys. Eden Farm juga membuka peluang bisnis reseller dan aktif di marketplace seperti Tokopedia, Shopee dan Blibli.

“Masa pandemi ini Eden Farm tetap beroperasi demi tetap menyediakan kebutuhan warga masyarakat serta pelanggan lain yang mayoritas UMKM dengan harga stabil dan memastikan hasil petani Indonesia terserap,” tutur David S. Gunawan, Founder & CEO Eden Farm lewat keterangan rilisnya, Kamis (24/9/2020).

Menurut David, di masa pandemi ini Eden Farm semakin memperkuat peranannya di industri Agri-tech dengan membangun Eden Farm Sourcing Center (ESC) dan Eden Farm Distribution Network (EDN).

Kedua program tersebut merupakan suatu kesinambungan dari hulu sampai hilir dimana ESC adalah program kerjasama langsung dengan petani untuk menentukan pola tanam, kepastian harga jual, dan kepastian jumlah hasil tani yang diambil setiap harinya.

Sedangkan EDN adalah jaringan distribusi yang dibuat Eden Farm dengan memberdayakan banyak masyarakat. EDN tersebar di berbagai lokasi serta berada dalam radius 5 km dari pelanggan sehingga pengiriman lebih cepat dan efisien

"Upaya ini diambil untuk melindungi lebih dari 1.000 mitra petani dan produsen pangan yang telah bekerjasama dengan Eden Farm agar konsistensi penyerapan hasil panen tetap terjaga," tambah David.

Kemudian, Eden Farm juga memastikan lebih dari 20.000 UMKM dan pelapak pasar yang telah menjadi pelanggan agar tetap produktif di masa pandemi ini lewat pasokan sayur, buah, telur dan sembako dengan harga terbaik.

Eden Farm juga memiliki program cicilan bagi pelanggan untuk membantu mereka memulai lagi usaha kulinernya di masa yang sulit ini.

David juga turut mengingatkan untuk memperhatikan asupan varian sayur segar dan buah segar yang cukup setiap hari. Sayuran seperti Jahe yang mengandung senyawa aktif gingerol, bermanfaat melawan virus penyebab infeksi saluran pernapasan.

"Jahe juga terbukti memiliki efek anti radang dan antioksidan yang dapat menambah imun serta kebugaran tubuh. Begitu juga dengan buah Lemon yang mengandung vitamin C,” tutur David.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait