URnews

Moeldoko Sebut Kepala Negara Antre Ingin Bertemu Jokowi di KTT G20 Bali

Nivita Saldyni, Senin, 14 November 2022 16.05 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Moeldoko Sebut Kepala Negara Antre Ingin Bertemu Jokowi di KTT G20 Bali
Image: Jokowi lakukan pertemuan bilateral dengan Presiden AS Joe Biden di The Apurva Kempinski Bali, Senin (14/11/2022). (Dok. Setkab RI)

Jakarta - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengaku banyak kepala negara asing ingin bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di sela-sela pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang berlangsung di Bali pada 15-16 November 2022.

Saking banyaknya kepala negara asing yang antre, Moeldoko sebut Menteri Luar (Menlu) Negeri Retno Marsudi sampai kesulitan mengatur jadwal permintaan tersebut.

"Ini hebatnya Presiden kita ini ya, semuanya sudah terjadwal sebenarnya tapi banyak sekali yang menginginkan minta waktu kepada Pak Jokowi ini, Presiden kita ini. Kita mesti bangga Presiden kita di mata para kepala negara luar itu luar biasa. Sampai kesulitan untuk Menteri Luar Negeri mengurusnya," ujar Moeldoko kepada wartawan di Media Center KTT G20, Minggu (13/11/2022).

Bahkan menurutnya ada beberapa delegasi yang berencana memperpanjang kehadiran dan bersedia bertemu Jokowi setelah KTT G20 berakhir. Namun Moeldoko belum memastikan jumlah pasti kepala negara yang antre untuk bertemu Jokowi. 

"Pesawat-pesawat delegasi yang ingin mendarat di sini dari beberapa negara juga ingin minta dispensasi. Tetapi ya semuanya sudah dipikirkan apa direncanakan sehingga nanti mungkin ada tidak bisa terpenuhi," jelasnya.

"Saya belum bisa pastikan. Nanti Menteri Luar Negeri akan bisa menjawab karena ada banyak negara yang ingin lagi, menginginkan bertemu dengan presiden," pungkas Moeldoko.

Sebelumnya, Jokowi mengonfirmasi 17 pemimpin negara G20 bakal hadir langsung di Bali dalam gelaran KTT kali ini. Beberapa di antaranya telah tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sejak Minggu (13/11/2022), salah satunya Presiden Republik Korea Yoon Suk Yeol. Jokowi pun terpantau sudah melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Perdana Menteri (PM) Jepang Fumio Kishida pada hari ini, Senin (14/11/2022).

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait