URoto

Motor Trail Listrik Storm Bee F Segera Mengaspal di AS

Fitri Nursaniyah, Rabu, 5 Oktober 2022 18.23 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Motor Trail Listrik Storm Bee F Segera Mengaspal di AS
Image: Ilustrasi motor trail off-road. (PIXABAY/Naturell)

Jakarta - Sepeda motor listrik jenis off-road atau trail akhirnya segera mengaspal. Surron mengumumkan bahwa pihaknya akan merilis motor listrik trail Storm Bee F di pasar Amerika Serikat (AS).

Melansir electrek, Rabu (5/10/2022), distributor Surron di AS, DIAN Inc, mengumumkan bahwa Storm Bee F diharapkan tiba di AS pada Februari 2023.

Storm Bee F jadi motor trail listrik yang ditunggu-tunggu oleh pencintanya selama tiga tahun terakhir. Motor ini dibanderol US$ 8.499 atau sekitar Rp 129,2 juta.

100 pelanggan pertama yang melakukan pre-order Storm Bee akan mendapatkan deposit senilai 500 dolar AS dan menerima paket hadiah eksklusif.

Spesifikasi Storm Bee F mengesankan untuk ukuran sepeda motor yang agak kecil dari kelasnya. Motor ini memiliki berat 127 kilogram (Kg) dan bisa melaju dengan kecepatan maksimal 110 km/jam.

Motor ini dapat diisi daya 120 volt dalam waktu 3-4 jam jika isi baterai mau full. Motor listrik trail ini ditopang wheel set 21-inci/18'inci yang bisa mendongkrak ketinggian kursi hingga 37 inci.

Sebelum meluncurkan Storm Bee F, Surron sudah memproduksi Light Bee X yang sama-sama populer di Amerika Serikat. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait