URnews

Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Diduga Gunakan Motor Nmax

Shelly Lisdya, Selasa, 28 September 2021 14.39 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Diduga Gunakan Motor Nmax
Image: Ilustrasi pembunhan. (Pinterest)

Jakarta - Polisi terus mendalami kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat setelah sebulan belum mengungkap siapa pelakunya.

Fakta terbaru yang dikumpulkan Urbanasia, Selasa (28/9/2021) yakni suami korban (Tuti), Yosef pernah berkonflik besar dengan istri dan anaknya.

Konflik tersebut terjadi ketika Yosef meminta anaknya yang tak lain adalah korban, Amalia Mustika Ratu untuk membelikan motor Nmax.

Dari pengakuan Yoris, yakni anak sulung Tuti, konflik tersebut terjadi pada 2020 lalu. Kala itu Yosef ingin dibelikan sepeda motor Nmax, namun Amalia yang memegang keuangan yayasan menolak dengan alasan uang tersebut akan digunakan nanti demi kebutuhan yayasan.

Yosef pun kemudian mengeluh ke ibunya yang tak lain adalah nenek Amalia. Ibunda Yosef pun langsung memarahi cucunya Amalia hingga konflik besar terjadi.

"Mamah dan Amalia sempat menghubungi kalau pernah dimarahi neneknya. Akhirnya Amalia pun membelikan motor Nmax tersebut, tapi tetap dikuasai oleh Amalia dan sesekali dipakai oleh Yosef untuk bermain golf," ujar Yoris, Senin (27/9/2021).

Sebelumnya, polisi tengah menyelidiki pembunuh Amalia dan Tuti. Pelaku yang terekam CCTV diduga menggunakan motor Yamaha Nmax warna biru.

Sekadar diketahui, polisi sebelumnya sempat menyebut ada rekaman CCTV pengendara Nmax di TKP kasus pembunuhan Amalia dan Tuti pada 18 Agustus 2021 lalu.

Kecurigaan ini mencuat karena Yosef dan istri kedua juga memiliki motor dengan merk yang sama.

Tim kuasa hukum Yosef, Jajang Supriatna membenarkan bahwa kliennya memang memiliki kendaraan roda dua itu. Hanya saja tipenya berbeda. 

"Klien kami memang memiliki Nmax, tapi tidak sama persis seperti itu, adapun klien kami yang punya motor Nmax tapi warnanya kan berbeda, yang punya klien saya warnanya abu-abu sementara yang di CCTV itu berwarna biru," ucap Jajang, Minggu (26/9/2021).

Kendati demikian, pihak kuasa hukum serta istri muda Yosef, Mimin tetap mempercayakan sepenuhnya pengungkapan kasus ini ke pihak kepolisian.

"Kami akan serahkan semuanya ke pihak penyidik terkait dengan kasus ini, kami tunggu saja hasilnya nanti seperti apa dan itu yang akan kami ikuti," pungkasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait