URtainment

Pemain Sinetron Dicky Topan Meninggal Dunia karena Pembengkakan Jantung

Ika Virginaputri, Jumat, 8 Juli 2022 08.43 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
 Pemain Sinetron Dicky Topan Meninggal Dunia karena Pembengkakan Jantung
Image: Dicky Topan meninggal dunia di usia 26 tahun (Foto: instagram Dicky_Topan)

Jakarta - Aktor Dicky Topan meninggal dunia pada Kamis malam (7/7/2022) sekitar jam 21.50. Kabar duka ini disampaikan oleh Lusi Yanti, ibunda almarhum.

Menurut Lusi, putranya meninggal dunia karena pembengkakan jantung yang diderita sejak tahun 2020.

"Sakit pembengkakan jantung. Udah 2 tahun semenjak COVID, dari 2020," ungkap Lusi kepada awak media melalui sambungan telepon.

Lusi menambahkan sehari sebelum meninggal Dicky tampak sehat-sehat saja. Namun pada Kamis siang anaknya mengalami perut kembung dan merasakan kakinya kaku. Sejak itu kondisi Dicky pun langsung menurun.

"kemarin sehat-sehat aja, pas tadi siang pas datang nggak lama dia drop. Perutnya kembung dan kakinya kaku, yang dirasain itu," lanjut Lusi sambil menangis.

Selain mengabarkan kepergian Dicky, Lusi juga menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan yang dilakukan putranya semasa hidup.

Dicky Topan dikenal setelah berakting dalam sinetron Adik si Entong. Pria bertubuh mungil ini meninggal di usia 26 tahun.

Almarhum disemayamkan di rumah duka di kawasan Gajah Mada Jakarta Pusat. Rencananya Dicky Topan dimakamkan di TPU Karet Bivak Jakarta Pusat seusai shalat Jumat. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait