URnews

Penyair Umbu Landu Paranggi, Gurunya Cak Nun Meninggal Dunia

Shelly Lisdya, Selasa, 6 April 2021 17.07 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Penyair Umbu Landu Paranggi, Gurunya Cak Nun Meninggal Dunia
Image: Umbu Landu Paranggi. (Twitter @ganjarpranowo)

Jakarta - Kabar duka datang dari dunia seni rupa, salah satu tokoh sastra Indonesia, Umbu Landu Paranggi mengembuskan napas terakhir pada Selasa (6/4/2021). 

Kabar tersebut awalnya dibagikan oleh akun resmi Kenduri Cinta.

“Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun… Duka kami, bawalah ke huma yang sebenarnya Pak Umbu Landu Paranggi,” sebut akun tersebut.

Penyair yang dikenal dengan Presiden Malioboro sekaligus guru bagi Emha Ainun Nadjib alias Cak Nun itu meninggal dunia pada pukul 03.55 WITA di Rumah Sakit Mandara, Bali.

"Meninggal dunia pada Selasa, 6 April 2021 pukul 03.55 WITA di Rumah Sakit Bali Mandara,” terangnya lagi.

Atas kepergiannya, banyak dari publik figur hingga pejabat yang merasa kehilangan, salah satunya Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo. Melalui akun Twitter pribadinya ia turut berbela sungkawa.

"Selamat jalan Umbu Landu Paranggi. Presiden Malioboro sekaligus guru dari para guru penyair Tanah Air," tulis Ganjar.

Bahkan, kepergian Umbu Landu Paranggi menjadi trending topik di Twitter pada pagi tadi dengan tagar Presiden Maliboro.

“Innalillahi wa inna illaihi roji'uun .. Selamat tinggal ,, selamat tinggal .. Dan terima kasih atas ilmunya .. #utangrasa,” komentar netizen. 

"Umbu dijuluki 'Presiden Malioboro', Yogyakarta, karena ia membina komunitas seniman di daerah itu pada 1960-an dan 70-an. Dia guru Emha Ainun Nadjib, Linus Suryadi AG, Korie Layun Rampan," tambah netizen lainnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait