URsport

Piala Menpora 2021 Selesai, Ini Dia yang Terbaik!

Rezki Maulana, Selasa, 27 April 2021 20.32 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Piala Menpora 2021 Selesai, Ini Dia yang Terbaik!
Image: Gelandang Marc Klok jadi pemain terbaik Piala Menpora. (ligaindonesiabaru.com)

Solo - Piala Menpora 2021 sudah tuntas akhir pekan kemarin. Setelah sebulan lebih bertarung, berikut deretan para pemain terbaik sepanjang turnamen.

Digelar di tengah pandemi virus corona, Piala Menpora 2021 jadi ajang ujicoba kompetisi sebelum bergulirnya Liga 1 tengah tahun ini. Dimulai pada 21 Maret, ada 39 pertandingan fase grup di beberapa kota seperti Bandung, Solo, Sleman, hingga Malang.

Ke-17 tim yang bertarung memperebutkan tiket hingga final yang mempertemukan Persija Jakarta dan Persib Bandung. Selama dua leg, Macan Kemayoran jadi yang terbaik usai menang agregat 4-1, 2-0 di leg pertama dan 2-1 di leg kedua.

Sementara, hadiah hiburan untuk peringkat ketiga menjadi milik PS Sleman usai mengalahkan PSM Makassar 2-1. Untuk Persija yang jadi juara mendapat hadiah Rp 2 M.

Persib sebagai runner-up mendapat hadiah Rp 1 M, lalu peringkat ketiga PSS mendapat Rp 750 juta, dan PSM di posisi keempat mendapat Rp 500 juta.

Lalu, siapa yang jadi pemain terbaik? Gelandang Persija Jakarta Marc Klok berhak atas gelar itu sekaligus mendapat uang Rp 100 juta. Top scorer menjadi milik penyerang Persiraja Banda Aceh Assanur Rijal yang bikin empat gol.

Daftar Terbaik di Piala Menpora 2021

Juara: Persija Jakarta

Runner Up: Persib Bandung

Tim Peringkat 3: PSS Sleman

Tim Peringkat 4: PSM Makassar

Pemain Terbaik: Marc Klok (Persija Jakarta)

Pemain Muda Terbaik: Pratama Arhan (PSIS Semarang)

Topscorer: Assanur Rijal (Persiraja Banda Aceh/4 Gol)

Tim Fair Play: PSM Makassar

Wasit Terbaik: Agus Fauzan Arifin

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait