URnews

Rekomendasi Toner untuk Samarkan Noda Bekas Jerawat

Itha Prabandhani, Sabtu, 27 Februari 2021 09.22 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Rekomendasi Toner untuk Samarkan Noda Bekas Jerawat
Image: ilustrasi toner (Freepik)

Jakarta - Meskipun sudah sembuh, jerawat tetap bisa meninggalkan bekas yang nggak sedap dipandang mata. Bekas jerawat dapat berupa bintik hitam, kemerahan, maupun luka. 

Untuk mengatasinya, kamu perlu melakukan rangkaian perawatan kulit, salah satunya menggunakan toner. Beberapa produk toner dirancang khusus mengatasi masalah jerawat dan juga bekas jerawat yang mengganggu penampilan.

Berikut beberapa merek toner rekomendasi Urbanasia untuk membantu menyamarkan noda bekas jerawat. Cobain yuk!

1. Cosrx AHA/BHA Clarifying Toner (Rp116 ribu)

1614392025-Cosrx-AHABHA-Clarifying-Toner.-(Foto-pinterest-youfromme).jpgSumber: Cosrx AHABHA Clarifying Toner. (Foto: Pinterest/youfromme)

Produk asal Korea ini mempunyai kandungan utama AHA dan BHA yang juga berfungsi mengangkat sel kulit mati sekaligus memudarkan bekas jerawat.

Selain itu, kandungan botanical di dalamnya menjadikan kulit lebih tenang dan terlihat segar. Toner ini juga membantu mencegah timbulnya komedo, memperbaiki tekstur kulit, serta membuat kulit kamu terasa lebih halus.

2. Benton Aloe BHA Skin Toner (Rp150 ribu)

1614392098-benton---pinterest-ohlolly.jpgSumber: Benton Aloe BHA Skin Toner. (Foto: Pinterest/ohlolly)

Toner ini kaya akan bahan yang bermanfaat dalam mengatasi jerawat dan bekasnya, terutama ekstrak siput. Selain itu, produk ini juga mengantung antimicrobial dan BHA yang akan membersihkan pori-pori, mengangkat sel kulit mati, dan meratakan warna kulit. Dengan kandungan aloe vera di dalamnya, produk ini aman buat kamu yang berkulit sensitif, loh.

3. Klairs Supple Preparation Facial Toner (Rp245 ribu)

1614392165-klairs---pinterest-selfridges.jpgSumber: Klairs Supple Preparation Facial Toner. (Foto: Pinterest/selfridges)

Produk dari Klairs ini akan membantu menyeimbangkan pH kulit dan melembapkannya lewat kandungan hyaluronic acid, lipidure, dan essentials oil di dalamnya.

Selain itu, toner ini juga akan menjaga kulit tetap terhidrasi dan mengangkat sel kulit mati, sehingga warna kulit jadi lebih merata. Kandungan ekstrak lavender dan jeruk di dalamnya memberikan efek menenangkan ketika diaplikasikan.

4. Innisfree Bija Trouble Skin Toner (Rp249 ribu)

1614392229-innisfree---pinterest-daebak-korea.jpgSumber: Innisfree Bija Trouble Skin Toner. (Foto: Pinterest/daebak korea)

Sebagai salah satu rangkaian skincare Bija, toner dari Innisfree ini diformulasikan khusus untuk mengatasi masalah bekas jerawat. Toner ini mengandung salicylic acid yang akan membuat wajah tampak lebih cerah sekaligus mengangkat sel-sel kulit mati. 

Teksturnya juga ringan dan gampang menyerap dengan cepat, untuk mengangkat debu serta kotoran yang tersembunyi di dalam pori-pori.

5. The Face Shop Dr. Belmeur Clarifying Toner (Rp195 ribu)

1614392277-the-face-shop---pinterest-boniik.jpgSumber: The Face Shop Dr. Belmeur Clarifying Toner. (Foto: Pinterest/boniik)

Produk The Face Shop ini membantu mencegah jerawat dengan cara mengatur produksi sebum di wajah dan memastikan kelembapan kulit selalu terjaga.

Selain itu, toner ini juga mengandung ekstrak jamur chaga yang berfungsi untuk menenangkan kulit yang mengalami iritasi.

6. Etude House AC Clean Up Toner (Rp298 ribu)

1614392323-etude-toner---bukalapak.jpgSumber: Etude House AC Clean Up Toner. (Foto: Bukalapak)

Etude House juga menawarkan produk toner yang sangat lembut dan aman bagi pemilik kulit sensitif. Produk ini mengandung salicylic acid, tea tree oil, dan madecassoside yang dapat menyamarkan noda akibat jerawat.

Toner ini sangat mudah meresap dan tidak meninggalkan rasa lengket ketika digunakan, serta membantu melembapkan kulit yang berjerawat.

7. Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 90% Toner (Rp125 ribu)

1614392394-nature---priceareadotcom.jpgSumber: Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 90% Toner. (Foto: Priceareadotcom)

Produk Nature Republic ini termasuk salah satu skincare best-seller yang lagi digandrungi, loh. Seperti namanya, produk ini mengandung 90% ekstrak aloe vera yang efektif untuk melembapkan, menenangkan, serta memberi kesegaran pada kulit wajah berjerawat. Kandungan antibakteri di dalamnya juga akan membantu mencegah munculnya jerawat baru.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait