URstyle

Resep Tumis Tahu Tauge, Menu Sahur Praktis dan Ekonomis

Nivita Saldyni, Rabu, 5 Mei 2021 16.24 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Resep Tumis Tahu Tauge, Menu Sahur Praktis dan Ekonomis
Image: Resep Tumis Tahu Tauge ala Chef Rudy Choirudin (YouTube/Simple Rudy TV)

Jakarta - Bingung mau masak menu sahur apa lagi untuk besok? Jangan khawatir, ada banyak loh menu masakan yang praktis dan ekonomis seperti tumis tauge tahu.

Yap! Selain mudah dibuat, menu satu ini ekonomis karena bahan-bahannya cukup murah dan mudah didapat. Seperti resep tumis tahu tauge ala Chef Rudy Choirudin yang dibagikan lewat YouTube Simple Rudy TV berikut ini :

Bahan - bahan :

250 gram tahu putih, potong dadu
150 gram tauge besar
250 ml minyak goreng, untuk menggoreng tahu
4 sdm minyak goreng untuk menumis
Cabe rawit sesuai selera, potong serong
5 buah daun bawang, iris sesuai selera
4 siung bawang putih, rajang
5 buah bawang merah, rajang
2 buah cabe merah, potong serong
2 sdm tauco
4 sdm kecap manis
700 ml air

Bumbu marinasi tahu :

1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt garam
1 sdt kunyit bubuk 
4 sdm air

Cara membuat :

1. Cuci bersih tahu dan tauge kemudian sisihkan.
2. Siapkan bahan marinasi. Kemudian marinasi tahu dengan campuran bumbu bubuk yang sudah dilarutkan.
3. Panaskan 250 ml minyak goreng, goreng tahu yang sudah dimarinasi hingga matang. Angkat dan tiriskan.
3. Panaskan 4 sdm minyak goreng, tumis bawang putih sampai harum. Baru masukkan bawang merah dan cabe merah.
4. Tambahkan tauco dan kecap manis. Aduk rata.
5. Masukkan tahu yang sudah digoreng. Aduk rata.
6. Tambahkan 500 ml air, aduk kembali.
7. Untuk kamu yang suka pedas, tambahkan irisan cabe rawit. Kemudian tambahkan kembali 200 ml air dan aduk hingga rata.
8. Tambahkan 1 sdt garam, 1 sdt gula, dan 1/2 sdt merica bubuk.
9. Masukkan tauge dan irisan daun bawang, aduk merata hingga semua bahan matang. Angkat dan sajikan.

Nah itu dia guys resep tumis tahu tauge ala Chef Rudy Choirudin. Cukup mudah, bukan? Kamu bisa memasak menu satu ini untuk sahur bersama keluarga besok. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait