URnews

Satu Keluarga yang Tewas di Kalideres Disebut Sempat Beli Kendaraan

Fitri Nursaniyah, Sabtu, 12 November 2022 12.25 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Satu Keluarga yang Tewas di Kalideres Disebut Sempat Beli Kendaraan
Image: Penampakan rumah satu keluarga yang ditemukan tewas di Perumahan Citra Satu Kalideres, Jakarta Barat. (ANTARA)

Jakarta - Kasus tewasnya satu keluarga berisi empat anggota di Perumahan Citra Satu, Kalideres, Jakarta Barat (Barat) menjadi sorotan.

Empat mayat yang ditemukan Ketua RT setempat pada Kamis (10/11/2022) berada dalam kondisi busuk dengan lambung kosong dan otot yang sudah mengecil. Kondisi ini membuat polisi menduga bahwa sebab kematian karena kelaparan.

Meski demikian, Pemerintah Kota Jakarta Barat (Pemkot Jakbar) beserta camat dan lurah masih menelusuri sebab pasti kematian satu keluarga di perumahan tersebut. Sebab berdasarkan informasi yang didapat, keluarga tersebut sempat membeli kendaraan dan barang elektronik pada tahun 2021.

"Kita cari tahu dulu berdasarkan keterangan tetangga, Pak RT dan Pak RW bagaimana mereka semasa kehidupannya dalam memenuhi kebutuhan hidupnya," ujar Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko di Jakarta, Sabtu (12/11/2022).

Mengingat keluarga tersebut sempat membeli barang bersifat tersier yang terbilang mahal, menandakan bahwa kondisi perekonomian mereka sempat baik beberapa waktu ke belakang.

"Terlalu cepat menyimpulkan, saya masih harus berkoordinasi dengan berbagai pihak," ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce mengatakan, mayat satu keluarga ini ditemukan pada Kamis (10/11/2022) sekitar pukul 18.00 WIB. Saat itu, salah seorang Ketua RT setempat mencium bau tak sedap dari rumah korban dan melaporkan ke Polsek Kalideres.

"Bersama dengan polisi, Ketua RT akhirnya memaksa masuk ke dalam rumah tersebut," ujar Pasma sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Berdasarkan nama di kartu keluarga korban, dua dari empat mayat itu adalah pasangan suami istri RG (71) dan RM (66). Satu diantaranya anak perempuan RY dan RN bernama DF (42), dan adik laki-laki dari RG yang berinisial BG (69). 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait