URtainment

Selain Travis Scott, 3 Rapper Ini Juga Diisukan Sebagai Pemuja Setan

Gagas Yoga Pratomo, Selasa, 9 November 2021 11.29 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Selain Travis Scott, 3 Rapper Ini Juga Diisukan Sebagai Pemuja Setan
Image: Ilustrasi Rapper (Pixabay/Pexels)

Jakarta - Pasca kerusuhan yang terjadi di konser Travis Scott hingga menewaskan 8 orang, ramai beredar konspirasi bahwa konser tersebut adalah sebuah ritual. 

Akibat hal tersebut, Travis Scott diisukan sebagai seorang pemuja setan atau satanik. Pasalnya, Travis Scott masih terus melanjutkan konsernya meskipun ada penonton yang sudah tidak sadarkan diri. 

Topik pemuja setan memang sudah tidak asing lagi di dunia entertainment, salah satunya dalam musik HipHop. Ini bukan kali pertamanya rapper diisukan sebagai pemuja setan, beberapa rapper sempat mendapatkan isu serupa akibat kontroversi yang dibuatnya. 

Berikut telah Urbanasia rangkum dari berbagai sumber, 3 rapper yang pernah diisukan sebagai satanik. 

1. Lil Nas X

1636431925-Foto-Lil-Nas-X-(Instagram-lilnasx).jpegSumber: Foto Lil Nas X (Instagram/lilnasx)

Rapper Lil Nas X pernah membuat kontroversi dengan menghadirkan sepatu Nike yang di dalamnya berisi darah manusia. Lantas hal tersebut viral dan menjadi perbincangan. 

Bahkan, pihak Nike sampai menggugat Lil Nas X akibat perbuatannya karena dianggap telah membuat nama brand olahraga tersebut jelek karena rumor satanik yang beredar. 

Namun, menurut penjelasan Lil Nas melalui akun Twitternya, hal itu ia buat hanya untuk bercanda. 

Tidak lama kemudian, isu satanik kembali membayangi Lil Nas X, setelah ia merilis Music Video (MV) untuk lagunya yang berjudul ‘Montero (Call Me By Your Name)’. 

Pada scene akhir MV tersebut, terlihat sosok Lil Nas X yang seolah-olah menjadi iblis di neraka. Lantas hal tersebut kembali memancing spekulasi bahwa Lil Nas X adalah pemuja setan. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait