URtainment

Sempat Bucin, Ini Alasan Laura Anna Gugat Gaga Muhammad ke Pengadilan

Shelly Lisdya, Rabu, 8 Desember 2021 14.12 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Sempat Bucin, Ini Alasan Laura Anna Gugat Gaga Muhammad ke Pengadilan
Image: Laura Anna dan Deddy Corbuzier. (Instagram @edlnlaura)

Jakarta - Sudah dua tahun kejadian kecelakaan yang dialami Laura Anna hingga membuatnya lumpuh. Kini, sang selebgram tersebut membawa mantan pacar Gaga Muhammad ke meja hijau.

Seperti diketahui Laura menderita Cervical Vertebrae Dislocation atau dislokasi tulang leher yang menyebabkan dirinya mengalami kelumpuhan pasca kecelakaan pada 8 Desember 2019 lalu.

Dalam Podcast Deddy Corbuzier, Laura Anna mengaku bucin (budak cinta) dan tetap membutuhkan Gaga meski sang kekasih sudah membuatnya hancur usai kecelakaan.

"Saya sebisa mungkin mensupport mental dia, tapi malah mental saya yang dihancurin, tapi it's okay," ungkap Laura dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier, Rabu (8/12/2021).

Hanya saja, perlakuan Gaga beberapa waktu belakangan justru merugikan dirinya, Laura pun kemudian membawa kasus tersebut ke ranah hukum. Laura juga mengaku mendapatkan bantuan dari pengacaranya, Seali.

Sebelumnya, perempuan 23 tahun ini telah menjalani sidang pertama terkait laporannya soal Gaga di Pengadilan Jakarta Timut, Kamis (2/12/2021). 

Dalam Podcast tersebut, Laura juga menceritakan jika kerap kali tak dihiraukan oleh Gaga, terlebih saat dirinya menjalani rawat jalan. 

Bahkan, Laura juga bercerita jika ibunda memergoki Gaga bersama ibunya (ibu Gaga) menggunakan ATM milik Laura.

"Mama saya bilang, 'Kamu tahu nggak sih, mamanya Gaga itu gesek ATM kamu," kata Laura.

Mulanya, Laura hanya menyuruh Gaga menggunakan ATM pribadinya untuk membeli iPhone yang ditujukan untuk konten prank. Namun, ia tak menyangka usai konten tersebut Gaga justru menggunakan ATM-nya.

"Karena saya berharap bisa bahagia, dan pengadilan bisa membalas Gaga dengan hukuman setimpal," tutupnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait