URstyle

Sesudah Gowes, Hindari 4 Kebiasaan Ini

Itha Prabandhani, Kamis, 2 Juli 2020 09.45 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Sesudah Gowes, Hindari 4 Kebiasaan Ini
Image: Ilustrasi pesepeda. (Freepik)

Jakarta - Baru-baru ini, olahraga bersepeda menjadi favorit banyak kalangan, mulai anak-anak hingga usia lanjut. Buat kamu yang juga demen gowes, pastinya berharap bahwa olahraga ini juga akan memberi manfaat buat kesehatan kamu.

Namun, ada kebiasaan-kebiasaan yang mungkin tanpa disadari sering dilakukan para goweser yang malah akan mengurangi manfaat berolahraga. Kebiasaan apa saja itu? Yuk, simak ulasan selanjutnya, guys!

1. Langsung Duduk

1593657280-langsung-duduk.jpgSumber: Freepik

Karena merasa capek, wajar saja kalau kamu sangat ingin duduk setelah bersepeda. Tapi, kalau hal ini dilakukan, kamu bakal berisiko mengalami kram atau pegal.

Pasalnya, setelah berolahraga, terjadi peningkatan produksi asam laktat dalam darah. Duduk menyebabkan peredaran darah tidak lancar, sehingga terjadi penumpukan asam laktat.

Jadi, sesudah bersepeda, sebaiknya kamu melakukan pendinginan dengan berdiri dan berjalan-jalan sejenak. Kalau kamu sudah merasakan otot-otot kamu mulai lemas dan rileks kembali, kamu boleh mulai duduk untuk beristirahat.

2. Langsung Mandi

1593657265-langsung-mandi.jpgSumber: Freepik

Karena merasa gerah, kamu pun biasanya ingin segera mandi dan membersihkan diri. Namun, mengguyur air saat tubuh masih berkeringat dan panas, dapat membuat tubuh kamu mengalami penurunan suhu secara mendadak. Kondisi ini bisa bikin irama jantung melambat dengan tiba-tiba.

Padahal, setelah olahraga, ritme jantung harus tetap di atas normal untuk memompa darah yang berisi nutrisi dan oksigen ke seluruh otot tubuh yang baru saja bekerja keras. Karena itu, kamu perlu menurunkan suhu tubuh dulu sekitar 15 hingga 20 menit, baru kamu bisa mandi dan membersihkan diri.

3. Tidak Ganti Baju

1593657250-gak-ganti.jpgSumber: Freepik

Baju yang kamu gunakan untuk berolahraga biasanya akan penuh dengan keringat dan bakteri. Karena itu, sebaiknya kamu segera melepas baju yang penuh dengan kuman itu biar nggak terpapar bakteri yang menempel di baju. 

4. Makan Terlalu Banyak

1593657272-makan-banyak.jpgSumber: Freepik

Sesudah berolahraga, kamu sebaiknya menjaga asupan makananmu secara bertahap. Kebiasaan ini membuat lambungmu bekerja keras pada saat tubuhmu masih kelelahan. Sebaiknya kamu pilih makanan yang ringan dan mudah dicerna.

Selain itu, pilihlah protein dan karbohidrat untuk mengganti energimu yang terkuras dengan cepat.

Selain memerhatikan kondisi tubuh, kamu juga perlu memerhatikan kondisi sepedamu, guys. Kalau kamu bersepeda menyusuri pedesaan dengan tanah berlumpur dan kotor, sebaiknya kamu segera membersihkan sepedamu setelah digunakan.

Kotoran berupa debu, lumpur atau air, jika dibiarkan terlalu lama akan menyebabkan komponen pada sepeda cepat rusak. Kamu bisa mencuci sepedamu sembari mendinginkan tubuh. Sesudah itu, keringkan dengan lap dan simpan kembali sepedamu dengan baik.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait