URnews

Sumut Dipilih Jadi Provinsi Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Nasional

Anita F. Nasution, Jumat, 13 November 2020 14.02 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Sumut Dipilih Jadi Provinsi Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Nasional
Image: Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali saat membuka kegiatan Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Nasional bersama Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Kamis (12/11/2020) di JW Marriot Hotel Medan. Sumber: Humas Sumut

Untuk meningkatkan prestasi olahraga Indonesia khususnya di Sumatera Utara, Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, melakukan pensosialisasian Grand Desain Keolahragaan Nasional nih, Urbanreaders. 

Grand Desain Keolahragaan Nasional yang dimaksudkan tersebut berisi tentang rencana jangka panjang dalam menyiapkan fondasi yang kuat serta proses pencetakan para atlet dengan sistem pembinaan, sumber daya dan lain-lain. 

Nah, dalam menerapkan Grand Desain Keolahragaan Nasional ini Sumatera Utara dipilih menjadi salah satu provinsi di luar Jawa untuk menjadi Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Nasional. 

Hal tersebut dikarenakan Sumatera Utara menjadi salah satu gudang para atlet yang berpotensi yang dapat meningkatkan prestasi keolahragaan Indonesia. 

Kegiatan Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Nasional ini pun berlangsung sejak Kamis (12/11/2020) hingga Jumat (13/11/2020) di JW Marriot Hotel, Medan. 

“Sumatera Utara menjadi salah satu provinsi yang kita pilih untuk Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Nasional, karena kita tahu bersama Sumut ini termasuk gudang para atlet. Salah satu provinsi di luar Jawa yang selalu peringkat atas pada pertandingan nasional. Selain itu, para atletnya menonjol di cabor-cabor tertentu seperti sepak bola dan tinju,” ujar Zainudin Amali.

Lebih lanjut Zainudin menyebutkan bahwa perencanaan dan konsep yang dimuat dalam Grand Desain Keolahragaan Nasional ini dimulai dari pembinaan olahraga pendidikan, olahraga rekreasi, olahraga prestasi dan pemassalan olahraga di semua lapisan masyarakat. 

Penerapan Grand Desain Keolahragaan Nasional ini pun nantinya akan diterapkan di seluruh wilayah Indonesia dengan sasaran jangka menengah dan panjang dalam kurun waktu yang ditentukan yakni mulai 2020 hingga 2045.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait