URtainment

Tayang Eksklusif di Mola TV,  Film 'Waiting for the Barbarians' Bisa Ditonton dari Rumah

Anisa Kurniasih, Minggu, 9 Agustus 2020 09.37 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tayang Eksklusif di Mola TV,  Film 'Waiting for the Barbarians' Bisa Ditonton dari Rumah
Image: Film 'Waiting for the Barbarians' akan ditayangkan eksklusif di Mola TV

Jakarta - Layanan streaming tampaknya makin diminati, apalagi sejak adanya pandemi yang hadir sejak lebih kurang 5 bulan lalu.

Hal ini terjadi karena masyarakat tetap mencari bentuk hiburan yang bisa diakses dengan mudah dari rumah.

Fakta lonjakan akses layanan streaming ini ditangkap Mola TV sebagai tantangan untuk meningkatkan layanan dalam menyajikan konten berkualitas bagi seluruh anggota keluarga.

Salah satunya, dengan menayangkan film drama 'Waiting for the Barbarians', guys. 

Film yang dibintangi Johnny Depp itu dirilis serentak di seluruh dunia, Jumat (7/8/2020). Di Indonesia, film 'Waiting for the Barbarians' akan ditayangkan eksklusif di Mola TV.

Pemutaran film 'Waiting for the Barbarians' di Mola TV ini bersamaan rilis internasional, sebagai salah satu bukti komitmen Mola TV yang terus menghadirkan tayangan berkualitas bagi pecinta film di Tanah Air.

Dalam film drama tersebut, untuk pertama kalinya Johnny Depp dan Robert Pattinson beradu akting.

Kisah 'Waiting for the Barbarians' diambil dari novel berjudul sama karya pemenang hadiah Nobel JM Coetzee yang dibesut Ciro Guerra, sutradara asal Kolumbia.

Salah satu film garapan Ciro Guerra, pernah mendapatkan nominasi Academy Award dengan kategori Best Foreign Language Film.

Berlatar abad 19 di wilayah Asia, film 'Waiting for the Barbarians' menggambarkan imperialisme dan kolonialisme yang mengubah kehidupan manusia.

Mark Rylance berperan sebagai pejabat pemerintah di mana terjadi tragedi kekejaman terbesar yang pernah ada.

Sementara Johnny Depp memainkan perannya sebagai polisi kejam yang didatangkan dari pusat untuk menyelesaikan masalah pemberontakan.

Kamu juga bisa menonton Film 'Waiting for the Barbarians' mulai Jumat (7/8/2020) di Mola TV, melalui aplikasi perangkat ponsel loh, guys. Jadi kamu bisa menontonnya di mana aja, termasuk saat ingin menghabiskan waktu seharian di rumah.

Selain 'Waiting for the Barbarians', serial televisi yang tayang di Mola TV di antaranya serial 'Killing Eve', 'City on A Hill', hingga 'Wu Tang-An American Saga'. Untuk bisa mengakses aplikasi Mola TV,  kamu bisa mengunduhnya dari Apps Store dan Google Play, atau melalui situs Mola TV di tautan berikut ini.

 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait