URnews

Tips Atasi Kadar Kolesterol Tinggi saat Idul Adha dari Ahli Gizi Unair

Nivita Saldyni, Senin, 11 Juli 2022 16.50 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tips Atasi Kadar Kolesterol Tinggi saat Idul Adha dari Ahli Gizi Unair
Image: Ilustrasi - sate kambing jadi menu wajib saat Idul Adha. (Mufid Majnun/Pixabay)

Surabaya - Bagi Urbanreaders yang merayakan Hari Raya Idul Adha, biasanya beragam menu olahan daging akan selalu tersaji di meja makan selama beberapa hari. Alhasil tak sedikit Urbanreaders yang kolesterol dalam darahnya meningkat karena banyak mengonsumsi daging setelah Hari Raya Idul Adha.

Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Lailatul Muniroh, ahli gizi dari Universitas Airlangga (Unair). Untuk itu menurutnya, perlu dilakukan beberapa hal agar kadar kolesterol kita tetap aman setelah Idul Adha.

Nah, berikut tiga tips menurunkan kadar kolesterol tinggi setelah Idul Adha dari Lailatul, seperti dikutip Urbanasia dari keterangan resmi, Senin (11/7/2022):

1. Konsumsi Buah dan Sayur Tinggi Serat

Tips pertama untuk mengatasi kadar kolesterol tinggi yaitu dengan memperbanyak konsumsi buah dan sayur berserat tinggi. Misalnya seperti strawberry, pisang, pir, apel, jeruk, wortel, dan brokoli.

“Serat dapat melarutkan kolesterol jahat,” ungkap Lailatul.

Selain itu juga perbanyak sayur dari jenis kacang-kacangan untuk menurunkan kadar kolesterol. Misalnya seperti kacang polong dan buncis yang banyak mengandung serat larut.

“Selain itu konsumsi kacang-kacangan yang rendah lemak seperti almond dan walnut yang dapat mengurangi kadar kolesterol jahat,” sambungnya.

2. Kurangi Konsumsi Makanan Tinggi Lemak

Agar kadar kolesterol tetap aman setelah Idul Adha, coba deh hindari makanan-makanan dengan lemak yang tinggi. Sebagai gantinya, Lailatul menyarankan kamu mengonsumsi makanan yang rendah lemak seperti ikan, ayam, daging sapi tanpa lemak, putih telur, atau tahu dan tempe.

“Kurangi juga mengolah makanan dengan menggoreng menggunakan minyak goreng,” ujarnya.

Lailatul menjelaskan, cara ini dilakukan untuk mengurangi kadar kolesterol, lemak jenuh dan lemak trans dari makanan yang kamu konsumsi. Sebagai gantinya kamu bisa memilih minyak sehat, seperti minyak zaitun.

"Selain itu batasi (konsumsi) makanan cepat saji," kata Lailatul.

3. Sarapan Oatmeal dan Olahraga Rutin

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait