URtech

Tips Mengirim Gambar di WhatsApp Tanpa Menurunkan Kualitas

Shinta Galih, Minggu, 9 Januari 2022 08.56 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tips Mengirim Gambar di WhatsApp Tanpa Menurunkan Kualitas
Image: Mengirim Whatsapp (ilustrasi: Nextpit)

Jakarta - WhatsApp memberi pengguna opsi untuk mengirim file media seperti gambar, video, dan GIF. Untuk memastikan transfer yang mudah, platform pesan instan ini mengkompres gambar saat mengirimnya. 

Cara tersebut mengurangi waktu yang dibutuhkan oleh pengirim untuk mengunggah gambar dan waktu yang dibutuhkan oleh penerima untuk mengunduh gambar. Namun, kompresi sering mengakibatkan menurunnya kualitas gambar. 

Apakah ada cara untuk mengirim gambar di WhatsApp tanpa mengurangi kualitas gambar? Tentu saja ada!

Biasanya untuk berbagi gambar dengan menekan ikon penjepit kertas, lalu menekan Gallery. Atau bisa mengklik kamera untuk mengambil secara langsung.

Untuk mengirim gambar tanpa mengurangi kualitasnya bisa mengikuti langkah berikut:

- Buka WhatsApp
- Buka obrolan tempat gambar akan dikirim
- Tekan ikon penjepit kertas yang terletak di sebelah ruang untuk mengetik pesan 
- Di menu, klik opsi 'Dokumen'
- Di menu yang terbuka, klik 'Jelajahi dokumen lain'
- Setelah itu, WhatsApp akan mengarahkan pengguna ke pengelola file bawaan di mana pengguna dapat memilih dokumen untuk dikirim 
- Dengan membuka menu tiga baris di sudut kiri atas layar atau dengan mengklik pintasan gambar di pengelola file, pengguna dapat membuka gambar di perangkat
- Pilih gambar dari perangkat dan mengkonfirmasi pada prompt yang muncul akan mengirim gambar dalam format dokumen
- Dokumen kemudian dapat diunduh oleh penerima

Penting untuk dicatat bahwa pengguna tidak dapat mengirim video yang lebih besar dari 100MB menggunakan fitur Dokumen WhatsApp. Cara lain untuk mengirim gambar WhatsApp tanpa kehilangan kualitas dengan mengunggah gambar terlebih dulu ke Google Drive dan kemudian mengirim tautan melalui WhatsApp. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait