URnews

UMKM Naik Kelas Bareng Blibli, dari Opsi Jadi Solusi

Fitri Nursaniyah, Senin, 15 Agustus 2022 16.33 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
UMKM Naik Kelas Bareng Blibli, dari Opsi Jadi Solusi
Image: Blibli Ciptakan Gerakan #PejuangLokal #CekOutTakGentar (Foto: Urbanasia)

Jakarta - Startup e-commerce, Blibli, turut mendukung Pemerintah Indonesia membangkitkan ekonomi nasional setelah dua tahun dihantam pandemi COVID-19 lewat Gerakan #PejuangLokal #CheckOutTakGentar.

Chief Marketing Officer Blibli, Edward Kilian Suwignyo mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen mendukung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) lewat Rumah Galeri Indonesia yang dibuat sebagai wadah untuk memasarkan produk lokal UMKM. 

"Di masa pandemi, UMKM salah satu sektor yang mengalami kesulitan cukup tinggi utk melewati masa-masa ini. Kami di Blibli memiliki komitmen untuk kontribusi ke UMKM indonesia di mana kami memberikan Rumah Galeri Indonesia. Memuat hanya produk-produk UMKM Indonesia," ujarnya dalam acara Blibli Dialog Bersama Media Gerakan #PejuangLokal #CekOutTakGentar di Grand Indonesia, Jakarta, Senin (15/8/2022).

Pandemi COVID-19 turut mempercepat perkembangan UMKM di Indonesia. Karena sejak saat itu toko online bukan lagi opsi, tapi jadi menjadi solusi. Apalagi lewat e-commerce, masyarakat bisa membeli produk lokal UMKM dengan satu kali sentuhan tanpa interaksi langsung. Hingga kini tercatat da 225.000 UMKM produsen dengan 1,7 juta ragam produk.

UMKM sendiri kini sudah naik kelas. Dari kualitas hingga proses produksinya dan hal ini juga menjadi perhatian Blibli yang turut membantu upaya menaikkan kualitas UMKM. Blibli bekerja sama dengan Pemerintah Daerah, Pemerintah Pusat, dan pihak swasta dalam mengembangkan kualitas UMKM, termasuk bank BCA lewat UMKM Festival. 

Edward pun berharap dengan kenaikan kelas UMKM ini, masyarakat yang masih ragu beli produk UMKM di Blibli bisa lebih percaya, sesuai dengan gerakan #PejuangLokal #CeokOutTakGentar. 

 "Pada akhirnya ketika UMKM sudah naik kelas, kalau masyarakat Indonesia masih ragu membeli tetap nggak bisa beli, karena itu kampanye kita ngajak masyarakat Indonesia untuk jadi pejuang lokal dengan cara tak gentar (tak gentar saat checkout) terus ajak checkout, jangan takut untuk beli produk UMKM. Jadilah #PejuangLokal #CekOutTakGentar untuk barang-barang UMKM, kita ingin supaya Indonesia bisa PulihLebihCepat BangkitLebihKuat," ujarnya. 

Bersama gerakan ini, Blibli juga menawarkan cashback untuk produk UMKM mulai dari cashback Rp 77 ribu, flashsale Rp 17 ribu utk semua barang, diskon hingga Rp 77ribu, dan kolaborasi promo dengan payment banking.

Sementara itu, Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Kemitraan Ditjen IKP, Septriana Tangkary yang turut hadir di acara tersebut mengatakan bahwa UMKM adalah tulang punggung perekonomian negara. Kehadiran UMKM di e-commerce juga membantu mempercepat digitalisasi di Indonesia karena metode transaksi kini berubah menjadi cashless.

"Kita juga bisa merasa bahwa pandemi menggeser metode transaksi lebih cepat, saat ini satu klik saja kita sudah bisa membayar semua. Kita bisa lihat masyarakat sudah familiar menggunakan transaksi ekonomi dari e-commerce," ucapnya.

Berdasarkan data yang ditunjukkan Septriana, terdapat 65,4 juta UMKM di Indonesia yang 61,07 persennya berkontribusi ke PDB sebanyak Rp 8.573,9 triliun.

Adapun dalam Gerakan #PejuangLokal #CekOutTakGentar ini, Blibli juga menggandeng musisi JFlow yang dikenal lewat lagu-lagunya tentang Indonesia. JFlow sendiri dinilai memiliki spirit tak hanya bernilai 'komersial' tapi juga selalu menunjukkan kebanggaanya terhadap karya Indonesia. 

Hal itu disambut baik oleh JFlow sendiri yang merasa terhubung dengan Blibli lewat Gerakan #PejuangLokal #CekOutTakGentar. 

"Sebuah kebanggan bisa bekerjasama dengan brand yang besar. Spiritnya sama bahwa Blibli pemgin banget ngasih platform buat UMKM. Gue waktu tau campaign ini gue merasa itu gue banget, kadang yang kita butuhkan itu kesempatan," ujarnya.

Selain menghadirkan JFlow dan Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Kemitraan Ditjen IKP, Septriana Tangkary, Blibli juga menghadirkan 8 pejuang lokal yang mewakili para pelaku UMKM di platform mereka.

Salah satunya adalah Sri Yuliastusi, atlet terjun payung yang memiliki bisnis rendang UniTutie sejak 2018. Rendangnya sudah diekspor hampir ke seluruh dunia dengan keunggulan rendang tahan 2 tahun di suhu ruang.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait