Beautydoozy

Urutan Skincare Pagi Hari Buat yang Nggak Punya Banyak Waktu

Kintan Lestari, Kamis, 20 Januari 2022 18.20 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Urutan Skincare Pagi Hari Buat yang Nggak Punya Banyak Waktu
Image: Ilustrasi pakai skincare di pagi hari. (Freepik/lifeforstock)

Jakarta - Pagi hari biasanya dipenuhi huru hara. Telat bangun karena alarm nggak nyala, mandi jadi cepet-cepet, masih harus siapin baju, pakai skincare, dan sebagainya.

Karena waktu sudah mepet, tentu kita harus melakukan sesuatu dengan cepat, termasuk pakai skincare. Jadi nggak bisa deh melakukan 10 tahapan skincare ala Korea.

Berikut tahapan skincare di pagi hari buat kamu yang nggak punya banyak waktu.

1. Sabun Cuci Muka

1594799458-bersihkan-muka.jpgSumber: Ilustrasi cuci muka. (freepik)

Malamnya kamu sudah membersihkan wajah secara menyeluruh dengan metode double cleansing, tapi bukan berarti paginya jadi nggak cuci muka. Tetap cuci muka kamu ya dengan facial wash yang lembut untuk menghilangkan kotoran yang menempel selama tidur dan agar kulit wajah siap kalau mau pakai makeup.

2. Toner

1615864385-toner---freepik-lookstudio.jpgSumber: Toner/Freepik by Lookstudio

Setelah cuci muka, jangan lupa aplikasikan toner ke wajah. Fungsi toner untuk membersihkan sisa residu ketika mencuci muka dan menyeimbangkan pH kulitmu. Selain itu, toner juga membantu produk skincare selanjutnya menyerap lebih baik.

3. Serum

1639644340-serum-freepik.jpgSumber: Ilustrasi pakai serum. (Freepik)

Produk satu ini diformulasikan dengan bahan aktif yang molekulnya kecil sehingga dapat menembus lapisan kulit lebih dalam. Bahan aktif dalam serum memang dikhususkan untuk mengatasi satu permasalahan kulit. Maka dari itu, serum termasuk produk skincare yang tidak boleh kamu lewatkan pemakaiannya ya, baik di pagi hari maupun malam hari. 

4. Pelembap

1642677246-skincare-pagi.jpgSumber: Ilustrasi pakai skincare di pagi hari. (Freepik/pressfoto)

Meski waktu yang kamu punya tidak banyak, jangan pernah melewatkan pakai pelembap. Apa pun jenis kulitmu, kamu harus tetap pakai pelembap. Produk satu ini menghidrasi kulit dan menyegel hidrasi secara bersamaan sehingga elastisitas kulit terjaga.

5. Sunscreen

1614739313-tabir-surya---freepik-soslukin.jpgSumber: Ilustrasi sunscreen (soslukin/Freepik)

Produk skincare terakhir yang tak boleh kamu lewatkan meski harus buru-buru ke kantor atau kampus adalah sunscreen atau tabir surya. Suncreen dapat mencegah kerusakan akibat sinar UV. Dan perlu diingat, sunscreen harus dipakai setiap hari, bahkan meski kamu tidak keluar rumah atau meski hari itu hujan sekali pun.

Itu dia urutan skincare buat kamu yang nggak punya banyak waktu di pagi hari, Urbanreaders. Sesedikit apa pun waktu yang kamu punya, tetap pakai lima produk basic skincare tersebut ya supaya kulit tetap sehat.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait