URnews

Vaksinasi COVID-19 Guru dan Dosen, Jokowi: Target Juni Selesai

Shelly Lisdya, Rabu, 24 Februari 2021 12.39 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Vaksinasi COVID-19 Guru dan Dosen, Jokowi: Target Juni Selesai
Image: Presiden Joko Widodo bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Mendikbud Nadiem Makarim meninjau vaksinasi tenaga kependidikan di SMAN 70 Jakarta. (YouTube Sekretariat Presiden)

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau proses vaksinasi tahap kedua bagi tenaga pendidikan mulai dari guru, tenaga kependidikan hingga dosen di SMAN 70 Jakarta, hari ini, Rabu (24/2/2021).

Jokowi menyatakan, vaksinasi terhadap tenaga pendidik atau guru ditargetkan selesai pada Juni 2021. Hal ini guna proses belajar mengajar secara tatap muka dapat dimulai kembali pada bulan Juli atau awal semester kedua tahun ajaran 2020/2021.

Diketahui, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menargetkan sekitar 5.057.582 tenaga pendidik di Indonesia untuk divaksin.

"Targetnya pada Juni nanti, sekitar lima juta guru dan tenaga pendidik dan kependidikan sudah bisa diselesaikan, sehingga pada Juli saat mulai ajaran baru semuanya bisa berjalan normal kembali," ujar Jokowi seperti dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (24/2/2021).

Tak hanya itu, vaksinasi guru di DKI Jakarta ini nantinya juga akan diikuti penyuntikan vaksin kepada tenaga pendidik di provinsi lain.

"Vaksinasi untuk guru sudah dimulai di Jakarta, untuk provinsi lain segera menyusul," katanya.

Sekadar diketahui, pelaksanaan vaksin tahap kedua di SMAN 70 Jakarta, diikuti sekitar 600 orang guru hingga dosen. Sementara itu, pemberian vaksin kepada tenaga pendidik sendiri sebenarnya diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Tak hanya Jokowi, Mendikbud Nadiem Makarim dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut menyaksikan proses vaksinasi bagi guru hingga dosen hari ini.

Telah diketahui, vaksinasi COVID-19 tahap kedua menyasar petugas pelayanan publik, termasuk guru dan tenaga pendidik serta lansia di atas 60 tahun.

Melihat besarnya target vaksinasi tahap kedua ini, maka Pemerintah akan melakukan vaksinasi secara bertahap, dimulai pada tujuh provinsi di Jawa dan Bali yang juga merupakan zona merah dengan jumlah pasien dan tingkat penyebaran tertinggi di Indonesia.

Sekitar 70 persen kasus COVID-19 berada pada tujuh provinsi ini sehingga akan mendapatkan prioritas. Selain jumlah kasus yang tinggi, ketujuh provinsi ini juga merupakan daerah dengan banyak pemukiman padat sehingga laju penularan juga tinggi. Sisa 30 persen lainnya akan dibagikan ke provinsi lain.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait