URtrending

Viral, 3 Cewek Dapat Hasil Tes Sebelum Di-swab

Kintan Lestari, Sabtu, 30 Januari 2021 18.35 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Viral, 3 Cewek Dapat Hasil Tes Sebelum Di-swab
Image: Ilustrasi Covid-19. Sumber: Pixabay

Jakarta - Baru-baru ini viral di media sosial video yang memperlihatkan tiga perempuan sudah mendapat hasil tes swab COVID-19 padahal belum dites.

Video tersebut direkam oleh pemilik akun TikTok @jessicasugiharta. Dalam videonya, Jessica dan dua temannya hendak melakukan tes swab di Klinik Farmalab di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. 

Namun belum dites, ketiganya sudah mendapatkan surat hasil tes yang menunjukkan negatif COVID-19. Videonya pun jadi viral usai diposting dr. Tirta di akun Instagramnya.

Setelah viral di media sosial, pihak Farmalab pun mengeluarkan pernyataan yang menyebut kejadian tersebut adalah kesalahan human error.

Mengetahui videonya viral, pemilik TikTok @jessicasugiharta pun mengeluarkan klarifikasi soal kejadian hasil swabnya.

Ia mengatakan hendak melakukan swab. Ia dan dua temannya pun menyerahkan KTP pada petugas kesehatan. Namun saat petugas kembali, rupanya petugas tersebut membawa tak hanya KTP saja tapi juga surat hasil tes swab yang negatif.

Jessica pun mengatakan pada petugas bahwa ia dan temannya belum dites. Petugas tersebut kemudian mengambil surat hasil tes kembali dan kemudian melakukan tes pada ketiganya. Hasil tes belakangan  menunjukkan hasil negatif.

Jessica berinisiatif bertanya kenapa hal ini bisa terjadi dan petugas di sana menyatakan adanya human error.

Setelah videonya viral, Jessica mengungkap dirinya ditelepon pihak Farmalab. Mereka menjelaskan kalau kejadian yang ia dan temannya alami merupakan human error. 

Dan usai menjelaskan alasan human error, Jessica menyebut pihak Farmalab ingin video yang ia unggah di-take down. Bila tidak maka mereka akan memanggil Jessica menjadi saksi di kepolisian. 

Merasa dirinya tidak menyebarkan berita hoaks, Jessica menyatakan dengan tegas tidak akan men-take down videonya tersebut.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait