URnews

Viral di Medsos, Bank Indonesia Jelaskan soal Uncut Notes Rp 100 Ribu

Nivita Saldyni, Senin, 15 Februari 2021 11.03 | Waktu baca 4 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Viral di Medsos, Bank Indonesia Jelaskan soal Uncut Notes Rp 100 Ribu
Image: Uncut notes Rp 100.000 (TikTok @japrifajri)

Jakarta - Akhir-akhir ini netizen Indonesia kembali dihebohkan dengan sebuah video viral di TikTok. Video itu memperlihatkan empat pecahan uang Rp 100.000 yang menyatu menjadi satu lembaran besar.

Video itu diposting oleh Fajri Alfaina, pemilik akun TikTok @japrifajri pada Sabtu (13/2/2021) dengan judul 'Uang Belum Dipotong Check!'. Hingga Senin (15/2/2021) pagi, video tersebut telah disukai lebih dari 193 ribu pengguna TikTok. 

"Gua habis beli uang rupiah khusus dari Bank Indonesia atau yang biasanya disebut uang bersambung atau uncute banknote," kata Fajri dalam video tersebut.

"Ternyata uangnya digabung loh. Uangnya nggak dipotong sama sekali. Dan ini asli dari BI," imbuhnya.

Apa sih sebenarnya uncut notes alias uang bersambung ini? Bagaimana cara mendapatkannya? Untuk menjawab rasa penasaran kita, yuk simak penjelasan Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI), Erwin Haryono berikut ini guys!

Uncut Notes Rp 100.000

uang rupiah gaji.jpgSumber: Ilustrasi uang rupiah (Pixabay)

"Sehubungan dengan video Tiktok yang viral tersebut, dapat kami informasikan bahwa uang rupiah yang terdapat dalam video tersebut merupakan uang rupiah kertas bersambung (uncut notes) Rp100.000 TE 2016 isi 4 lembar/bilyet," kata Erwin kepada Urbanasia, Senin (15/2/2021).

Erwin menjelaskan kalau uang tersebut telah dikeluarkan BI pada tanggal 19 Desember 2016, bersamaan dengan pengeluaran 11 pecahan uang rupiah kertas dan logam TE 2016.

"Ketentuan mengenai pengeluaran uncut notes Rp100.000 TE 2016 terdapat dalam PBI No. 18/34/PBI/2016," imbuhnya.

Uang Pecahan yang Diterbitkan dalam Bentuk Uncut Notes
Selain pecahan Rp 100.000, di tahun yang sama BI juga mengeluarkan beberapa uang bersambung atau uncut notes dalam pecahan lainnya loh. Mulai dari Rp 1.000, Rp 2.000, Rp 5.000, Rp 10.000, Rp 20.000, dan juga Rp 50.000.

"Uncut notes untuk setiap pecahan terdiri dari 2 jenis, yaitu isi 2 lembar dan isi 4 lembar," kata Erwin.

Nah uncut notes ini ternyata dicetak dan dikeluarkan secara terbatas oleh BI. Kata Erwin, misalnya saja uncut notes Rp100.000 TE 2016, uang ini hanya dicetak sebanyak masing-masing 5.000 set untuk isi 2 lembar dan 4 lembar.

Cara Mendapatkan Uncut Notes BI

1594005481-pixlr-20200701192522632-copy-1024x682.jpgSumber: Ilustrasi rupiah. (ANTARA)

Untuk mendapatkan uncut notes, Urbanreaders bisa langsung menuju ke kantor Bank Indonesia di seluruh Indonesia. Berikut tata cara untuk mendapatkan uncut notes di BI:

1. Urbanreaders bisa datang langsung ke loket kas Kantor Bank Indonesia di seluruh Indonesia dengan ketentuan pembelian sebagai berikut :

- Pembelian tidak dapat diwakilkan dan wajib membawa identitas diri (KTP asli) yang bersangkutan.

- Pembelian hanya dapat dilakukan 1 (satu) kali untuk setiap pemilik KTP.

- Masyarakat hanya dapat memilih 1 (satu) buah URK TE 2016.

- Mengingat jumlah yang diterbitkan terbatas, maka pelayanan akan diberikan berdasarkan prinsip “pesanan lebih awal akan dilayani lebih dahulu” (first come, first served) berdasarkan sistem antrian, selama persediaan masih ada.

- Transaksi hanya dapat dilakukan secara tunai.

1613361796-harga-uang-uncut-notes.jpegSumber: Daftar harga Uang Rupiah Khusus Tahun Edar 2016 (Bank Indonesia)

2. Adapun alur pembelian URK TE 2016 di loket kas Kantor Bank Indonesia sebagai berikut:

- Ambil nomor antrian dan tunggu dipanggil untuk menunjukkan nomor antrian dan KTP asli ke loket

- Isi formulir pembelian URK yang telah disediakan

- Setorkan uang pembelian URK beserta pajak pembeliannya (dengan uang pas)

- Tunggu URK di tempat yang telah disediakan

- Tunggu sampai dipanggil loket untuk menerima URK

- Periksa kondisi URK dan kemasan URK, serta kesesuaian nomor seri URK dengan sertifikat sebelum meninggalkan loket.

Harga Uang Rupiah Khusus (URK) Tahun Edar 2016

1. Pecahan Rp 100.000 : isi 2 lembar Rp 585.000, isi 4 lembar Rp 1.115.000.

2. Pecahan Rp 50.000 : isi 2 lembar Rp 375.000, isi 4 lembar Rp 695.000.

3. Pecahan Rp 20.000 : isi 2 lembar Rp 227.000, isi 4 lembar Rp 399.000.

4. Pecahan Rp 10.000 : isi 2 lembar Rp 227.000, isi 4 lembar Rp 315.000.

5. Pecahan Rp 5.000 : isi 2 lembar Rp 164.000, isi 4 lembar Rp 273.000.

6. Pecahan Rp 2.000 : isi 2 lembar Rp 109.600, isi 4 lembar Rp 164.200.

7. Pecahan Rp 1.000 : isi 2 lembar Rp 87.800, isi 4 lembar Rp 120.600.

Nah gimana Urbanreaders, tertarik untuk mengoleksi uncut notes? Untuk informasi lebih lanjut terkait uncut notes, kamu bisa menghubungi contact center Bank Indonesia di nomor telp (021) 131 ya, guys.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait