URnews

Viral Kerumunan di Pesta Ulang Tahun Khofifah, Ini Respons Pemprov Jatim

Nivita Saldyni, Jumat, 21 Mei 2021 11.31 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Viral Kerumunan di Pesta Ulang Tahun Khofifah, Ini Respons Pemprov Jatim
Image: Cuplikan video suasana acara yang diduga pesta ulang tahun Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, Rabu (19/5/2021) malam (Instagram @officialbonekrocknroll)

Surabaya - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa tengah jadi sorotan. Pasalnya ia yang baru saja berulang tahun ke-56 pada Rabu (19/5/2021) lalu diduga menggelar pesta dan mengundang kerumunan di Gedung Grahadi, Surabaya.

Hal itu diketahui dari cuplikan video yang beredar di media sosial, mulai dari Instagram, YouTube, juga TikTok. Kabarnya acara tersebut berlangsung di sekitar pukul 21.00 WIB di rumah dinas Khofifah, yaitu sisi timur Gedung Grahadi.

Dalam cuplikan video singkat itu, tampak tamu undangan berkerumun di beberapa titik, sederet menu makanan prasmanan pun tersaji, dan tak ketinggalan ada penampilan artis ibu kota, Katon Bagaskara yang menghibur para tamu undangan.

"Matur sembah nuwun Pak Emil, matur nuwun Bu Khofifah. Terima kasih banyak bapak ibu, terima kasih untuk datang di pesta saya," kata Katon dalam video tersebut.

1621571132-Ultah-Khofifah.jpgSumber: Cuplikan video suasana acara yang diduga pesta ulang tahun Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, Rabu (19/5/2021) malam (Instagram @officialbonekrocknroll)

"Eh maksud saya, pesta ulang tahun gubernur. Tepuk tangan sekali lagi, terima kasih banyak," sambung Katon yang kemudian menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun milik Jamrud.

Video itu pun kemudian viral di media sosial. Banyak akun yang memposting ulang dan membuat netizen geram.

"Pejabat dan artis-artis boleh merayakan secara besar-besaran sekarang masyarakat yang dibebani jam malam dan lain-lain," komentar salah seorang netizen di postingan akun Instagram @officialbonekrocknroll.

"Miris jarno ae, Gusti Allah mboten sare (biarin aja, Allah nggak tidur)," komentar lainnya.

Menanggapi beredarnya video tersebut Kepala Biro Administrasi Pemprov Jawa Timur, Agung Subagyo membantah bahwa acara tersebut adalah perayaan ulang tahun Khofifah. Ia mengatakan, itu adalah acara tasyakuran bersama anak yatim dan internal OPD (Organisasi Perangkat Daerah) Pemprov Jatim.

"Itu acara internal OPD, yang ikut staf dan kepala dinas," kata Agung dalam keterangan tertulis, Jumat (21/5/2021).

Ia pun memastikan acara internal OPD Pemprov Jatim itu berlangsung sesuai protokol kesehatan. Apalagi seluruh yang hadir sudah menjalani swab rutin.

"Semua juga sudah rutin diswab. Dhaharnya (makannya) juga katering langganan Grahadi yang sudah dipastikan kesehatannya," imbuh Agung.

"Kami pastikan semua protokol kesehatan, OPD sudah paham dengan aturan. Tidak ada pihak eksternal, acara internal," tegasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait