URtech

Vivo X60 dan Vivo X60 Pro Resmi Dirilis di Indonesia, Harganya?

Afid Ahman, Kamis, 8 April 2021 21.07 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Vivo X60 dan Vivo X60 Pro Resmi Dirilis di Indonesia, Harganya?
Image: Peluncuran Vivo X60 Series (Vivo)

Jakarta - Vivo rilis ponsel perdananya untuk pasar Indonesia di 2021 ini. Ada Vivo X60 dan X60 Pro, berapa harganya?

Baik Vivo X60 maupun X60 Pro mengusung layar AMOLED berukuran 6,56 inch dengan resolusi Full HD+.  Vivo memberikan dukungan refresh rate 120Hz guna memberikan pengalaman mulus.

Tapi keistimewaan ponsel ini terletak di bagian kameranya.  Berkolaborasi dengan produsen lensa kenaman,  Zeiss, menghadirkan fotografi mobile dengan hasil jepretan layaknya diambil dari kamera profesional.

Komposisi kamera keduanya sama, yakni sensor utama 48 MP, dipadukan dengan lensa telephoto 13 MP dan ultrawide 13 MP. Khusus Vivo X60 Pro diberikan tambahan Gimbal Stabilization yang sebelumnya hadir di Vivo X50 Pro.

1617890653-Vivo-X60.jpgSumber: Vivo X60 Series resmi meluncur di Indonesia( Vivo)

Tapi Vivo telah meningkatkan kemampuannya. Berkat fitur ini dapat menggerakkan lensa ke berbagai macam arah yang berlawanan, membuat hasil gambar lebih baik dan bebas buram. 

Vivo X60 dan X60 Pro ditenagai Snapdragon 870. Chip ini menjanjikan peningkatan performa CPU dan GPU 10% dari Snapdragon 865. Bila Vivo X60 dibekali RAM 8 GB dan ROM 128 GB, Vivo X60 Pro punya RAM 12 GB dan ROM 256 GB.

Vivo X60 punya baterai berkapasitas 4.300 mAh dengan pengisian cepat 33W. Baterai berkapasitas 4.200 mAh tersemat di bagian dalamnya. 

Teknologi pengisian cepat 33W turut pula disertakan di kedua ponsel ini. Selain itu tersedia sensor sidik jari di layar, NFC dan USB Type C.

Vivo X60 dan X60 Pro hadir dalam varian warna, yakni Midnight Black dan Shimmer Blue. Soal  harganya, Vivo X60 dilepas  Rp 7.999.000. Sementara Vivo X60 Pro adalah Rp 9.999.000. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait